MELAWI – JKN.
Kepala Kepolisian Daerah Kalimantan Barat Inspektur Jendral Polisi Drs Didi Haryono SH MH yang di wakili Kabidkum Polda Kalbar AKBP Subiantoro,S.IK,SH dan Kapolres Melawi AKBP Ahmad Fadlin,S.IK.,M.Si beserta Para Perwira Polres Melawi menghadiri Haflah Akhirussannah dan Wisuda Khotmil Qur’an ke III Pondok Pesantren Bustanul Qur’an Kab. Melawi. Di lapangan Pramuka Komplek Pondok Pesantren Bustanul Qur’an Nanga Pinoh Jl. Sertu Desa Tanjung Tengang, Minggu (07/04/19) Pagi.
Kegiatan tersebut juga dihadiri Prof. DR.KH Ahsin Sakho Muhammad,MA Pakar Al-Qur’an, Tafsir, Qira’ah Sab’ah dan Rasm dari Jakarta, Anggota DPR RI Komisi XI Fraksi Partai PAN H. Sukiman,S.Pd.,MM Kabidkum Polda Kalbar AKBP Subiantoro,S.IK,SH, Kapolres Melawi AKBP Ahmad Fadlin,S.IK.,M.Si, Wakil Bupati Dadi Sunarya U.Y ,A.Md, Anggota DPRD Provinsi Fraksi Partai PAN Dapil Kalbar, H.Amri Kalam,SH.,MH, Anggota DPRD Provinsi Fraksi Partai Nasdem Dapil Kalbar 7 H.M. Luthfi, Kepala Kemenag Kab. Melawi, Komandan Kompi Senapan A 642 Kapuas Lettu Inf. M. Bintang, Asisten 1 Pemda Melawi Imansyah,S.Sos, Ketua MUI Kab. Melawi / Pimpinan Ponpes Bustanul Qur’an Kab. Melawi KH. Joko Supeno Mukti, Ketua PC NU Kab. Melawi H. Aan Subakir, Ketua MABM Kab. Melawi H. Zubir Saidi, Ketua TP PKK Kab. Melawi, Ketua BKMT Kab. Melawi Hj. Kartika Sari Astuti,SH, Pengurus dan anggota Ormas Islam wilayah Kab. Melawi, Tokoh Agama Islam, Tokoh Masyarakat dan Tokoh Pemuda Kab. Melawi, para Perwira Polres Melawi, Masyarakat / keluarga santri Ponpes Bustanul Qur’an Kab. Melawi berjumlah sekitar 4000 orang.
Adapun rangkaian Kegiatan Haflah Akhirussannah dan Wisuda Khotmil Qur’an ke III Pondok Pesantren Bustanul Qur’an dimulai dengan Pembacaan nama-nama Santri Wisuda Khotmil Qur’an, Laporan Ketua Panitia, Sambutan Pimpinan Ponpes Bustanul Qur’an Kab. Melawi, Sambutan Wakil Bupati Melawi, Penyerahan Sahadah Santri penghafal 30 jus Al-Qur’an dan puncak acara dilaksanakan Tausiyah oleh Prof. DR.KH Ahsin Sakho Muhammad,MA dan dilaksanakan doa.
Adapun jumlah peserta wisuda Khotmil Qur’an berjumlah 295 orang terdiri dari Hafalan Al-Qur’an berjumlah 289 orang yang terdiri dari Santriawan sebanyak 148, Santriwati bejumlah 141 dan Hatam Iqro berjumlah 6 orang.
Ketua MUI Kab. Melawi sekaligus Pimpinan Ponpes Bustanul Qur’an Kab. Melawi KH. Joko Supeno Mukti mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu terselengaranya kegiatan Haflah Akhirussannah dan Wisuda Khotmil Qur’an ke III. Dengan kegiatan ini dapat meningkatkan iman dan taqwa dan mendapatkan pahala yang berlimpah bagi seluruh jamaah yang hadir dan KH. Joko Supeno Mukti juga mengharapkan pemerintah dan masyarakat bisa menzakatkan sebagian hartanya untuk pembangunan pondok Psantren Bustanul quran yang mana di pondok Pesantren ini akan dibangun sekolah dari tingkat Taman Kanak-Kanak sampai SMU, ujarnya.
Kapolres Melawi AKBP Ahmad Fadlin,S.IK.,M.Si menyampaikan bahwa dengan adanya kegiatan Haflah Akhirussannah dan Wisuda Khotmil Qur’an ini, Pondok Pesantren turut serta dalam memajukan Indonesia dengan cara mencerdaskan para santri dan memberikan pondasi agama yang kuat kepada para santri sehingga kelak diharapkan para santri bisa menyebarkan kebaikan melalui ajaran agama, Ucap Kapolres.
Untuk menjaga Keamanan, ketertiban dan kelancaran selama kegiatan Haflah Akhirussannah dan Wisuda Khotmil Qur’an III ini berlangsung, Polres Melawi melaksanakan pengamanan.
Publis: (Jumain)
Komentar