Berita sidikkasus.co.is
Banyuwangi – 17 Agustus 2020 tepat peringatan hari kemerdekaan Republik Indonesia yang ke 75 tahun dalam moment bersejarah ini Ormas GKNI ( Garuda Kencana Nusantara Indonesia ) Kabupaten Banyuwangi menggelar upacara pengibaran bendera di pulau Tabuhan desa Bangsring Kecamatan Wongsorejo.
H. Ikhwan Arief tokoh konservasi dan pengelola Bangsring Underwater ( Bunder ) bertindak sebagai inspektur upacara yang mana saat tim media menemui beliau seusai kegiatan menyampaikan terima kasih kepada GKNI Kabupaten Banyuwangi yang telah bersinergi dengan kami sebagai pengelola destinasi wisata Bangsring Underwater untuk bersama-sama mengadakan kegiatan pengibaran bendera merah putih di pulau tabuhan.”Imbuhnya”
Sementara Sigit Widiyanto Ketua Ormas GKNI DPC. Kabupaten Banyuwangi menjelaskan bahwa kegiatan ini kami lakukan di pulau tabuhan sebagai bentuk dukungan kebangkitan pariwisata Banyuwangi di Era New Normal, Protokol kesehatan juga diterapkan pada kegiatan kami ini saat sebelum peserta di berangkatkan nyebrang menuju pulau tabuhan bahkan peserta upacara ada beberapa orang dari mahasiswa salah satu perguruan tinggi di Yogyakarta. “Ujarnya”
Kita adakan upacara di pulau tabuhan karena terinpirasi bahwa tabuhan/tabuh adalah berarti genderang sehingga dengan mengadakan kegiatan pengibaran merah putih berkerja sama dengan pihak bangsring underwater maka genderang sudah di tabuh untuk memberikan dukungan kebangkitan pariwisata Banyuwangi.”Pungkas Sigit” ( Ted)
Komentar