Berita Sidik Kasus
PALEMBANG – Tidak lama lagi, Kantor Imigrasi Palembang akan melakukan launching E-Paspor/Paspor elektronik. Tapi, ada yang lain dengan pengurusan E-Paspor ini. Yakni, hanya untuk ke Jepang.
E-Paspor ini akan membantu mempermudah dalam pengurusan paspor dari sebelumnya. Lebih praktis jika akan bepergian keluar negeri.
Melalui E-Paspor, pengurusan dokumen paspor akan jauh lebih mudah dan praktis untuk melakukan bepergian. Jika anda menggunakan E-Paspor maka akan gratis visa ke Jepang, serta visa kunjungan ke luar negeri,” kata Kepala Kantor Imigrasi Kelas l Palembang, Hasrullah, Kamis (17/9).
Cara pengurusan paspor seperti ini diyakini akan memberikan efek yang positif. Data pemilik paspor akan jauh lebih akurat.
Selain itu, untuk melakukan klaim visa pun akan jauh lebih mudah. Lantas, bagaimana ceritanya bisa bebas visa untuk tujuan bepergian ke negara Jepang.
Usut punya usut, ternyata pihak imigrasi pusat telah melakukan berbagai kerja sama dengan negara Jepang.
“Target tidak ada. Kita hanya mengikuti permintaan masyarakat. Semua upaya pelayanan akan kita berikan kepada masyarakat Kota Palembang.
Paspor biasa masih bisa dipakai. Tapi cara ini dilakukan agar supaya pelayanan publik jauh lebih baik. Ini cuma memudahkan pelayanan dan penyimpanan data,” kata Hasrullah.
Malaysia, Amerika Serikat, Australia, Inggris, Jepang, Selandia Baru, Swedia, semua negara itu sudah mengunakan E-Paspor,” jelasnya.
Jika hilang, E-Paspor tidak bisa disalahgunakan oleh orang lain yang menemukan. Kenapa, karena semua data geometri tertanam didalam chip yang ada di paspor.
Jika melakulan pengurusan klaim akan jauh lebih mudah dari paspor biasa. Lebih ramah lingkungan karena sudah tidak lagi menggunakan kertas. Alasan ini yang dijadikan oleh beberapa negara untuk menerapkan E-Paspor,” bebernya.
Joni/Yudi
Komentar