Berita sidikkasus.co.id
Depok – Senin – 17/8/2020 Beragam cara dilakukan warga di seluruh pelosok negeri ini menghadapi detik-detik peringatan HUT RI ke 75. Maraknya pandemi covid 19 membuat beberapa warga membatasi kegiatan Kemerdekaan HUT RI ke 75 di tahun ini. Seperti yang diadakan oleh Rumah Qur’an At Tawwabin DPAC LAPBAS Cipayung Depok dan Tabloid Sidik Kasus yang menggelar doa bersama dengan jajaran DPAC Laskar Pendekar Banten Sejati (LAPBAS) Cipayung Depok di Sekretariat Bersama Tabloid Sidik Kasus di Ratujaya Cipayung Depok.
Doa bersama yang di mulai pukul 00.30 ini dimaknai sebagai refleksi kemerdekaan yang penuh dengan keterbatasan.
“Tahun ini memang tahun keprihatinan bersama, dibandingkan tahun lalu momen Kemerdekaan HUT RI ke 75 ini mengalami penurunan aktivitas,” ujar David S selaku ketua DPAC LAPBAS Cipayung Depok.
“Tahun kemarin begitu antusias warga terutama anak-anak ikut andil dalam beragam lomba,” tambahnya lagi.
” Tahun prihatin ini, tentunya menjadi tugas bersama untuk mewujudkan Ukhuwwah Islamiyyah dengan tetap menjalin silaturahmi,” papar Rifai selaku Wasekjen.
“Doa bersama ini diharapkan menjadi cambuk kita bersama agar bisa mentauladani para pahlawan yang telah gugur di Medan perang dan melanjutkan perjuangannya untuk masa depan yang lebih baik bagi anak cucu kita,” tandas Agung SW selaku pengelola Rumah Qur’an At Tawwabin DPAC LAPBAS Cipayung Depok sekaligus Kabiro Sidik Kasus Biro Bogor.
” Rangkaian kegiatan kami saat ini meliputi Santunan Yatim Dhuafa dan Pengobatan Gratis bagi warga sekitar,” tambah nya lagi.
Dalam gelaran doa bersama yang diadakan dinihari tadi dihadiri oleh Panglima, Wapang, Dansatgas, Wadansatgas, dan simpatisan lainnya. Kegiatan ini berakhir hingga menjelang subuh diakhiri dengan makan bareng.
Doa bersama dipandu oleh Asmuni sekaligus selaku Wadansatgas.
“Dengan adanya doa bersama di tengah keheningan ini bisa menjadi cambuk bersama untuk turut melanjutkan perjuangan para pendahulu kita,” ujar Asmuni Selaku Wadansatgas yang mengalami masa perjuangan kemerdekaan.
“Apa yang kami laksanakan dinihari ini sekaligus untuk pembenahan jajaran agar semakin solid dan membuang jajaran yang menjadi benalu bagi lembaga yang baru terbentuk ini,” tandas ketua DPAC LAPBAS Cipayung Depok.
Semoga apa yang digagas dan dilakukan seluruh jajaran menjadi ujung tombak perjuangan untuk membantu warga Cipayung Depok pada khususnya. Semoga. (Agung SW Kabiro)
Komentar