Gaji 2 Bulan Belum Terbayar, Sekdes Pulau Gala Mengaku Di Copot Tanpa SKP

Berita Sidikkasus.co.id

LABUAH,- Sekertaris desa Pulau Gala, Kecamatan Kepulauan Joronga Kabupaten halmahera selatan (halsel) mengaku belum di berikan gaji selama dua bulan.

Pengakuan sekertaris desa Pulau Gala Boby Samel, melalui via telfon seluler mengatakan sejak bulan Juli dan Agustus 2021, tidak di berikan gaji dengan alasan sudah di copot,

Tapi anehnya, menurut boby bahwa dirinya di copot tanpa surat keterangan pencopotan (SKP) yang tidak di berikan kepada nya hingga saat ini, Jum’at 15/10/21.

Semua kaur desa sudah menerima gaji tetapi saat saya mengambil gaji tidak di berikan, dengan alasan saya sudah di copot,” kata (Boby). Jumat/10/21 sekira pukul 08:00 wit.

Sambung Boby, Kalau saya sudah di copot seharusnya ada surat resmi pencopotan dari kades, agar saya tidak lagi bekerja sebagai sekertaris desa.

Sebab selama ini saya terus bekerja untuk melayani masyarakat serta tugas pokok lainnya.

Selain itu menurut Boby, pencopotan tersebut di sampaikan oleh kepala desa Pulau Gala (halsel) yakni “Sunarto Bonso” kepadanya bahwa, ia di copot sudah beberapa bulan lalu.

Terpisah, Kepala desa Pulau Gala “Sunarto Bonso” terus menghindar saat di konfirmasi wartawan, serta diduga kuat telah memblokir nomor Hp awak media Sidikkasus.co.id, Sehingga berita ini di tayangkan belum ada tanggapan yang bersangkutan.

(Kandi/Redaksi).

Komentar