Forum Silaturrahmi Alumni SMA Bhayangkari 1 Medan Halal bi Halal

Berita Sidikkasus.co.id

Medan – Forum Silahturahmi Alumni SMA Bhayangkari 1 Medan mengadakan acara Halal bi Halal, di Avros Park Polonia, Rabu (26/05/2021).

Salah seorang inisiator acara Mukhsin Nasri ( Angkatan ’90 ) kepada wartawan mengatakan, Halal bi Halal yang mengambil konsep alam terbuka di tengah Kota Medan itu, merupakan wadah temu kangen sekaligus untuk mempererat jalinan silaturrahim sesama alumni lintas angkatan.

” Acara yang digelar secara spontan dalam suasan lebaran Idul Fitri 1442 Hijriyah ini, diikuti sekitar 60 orang para alumni, mulai dari angkatan pertama tahun 1982 hingga angkatan tahun 2000,” ujarnya.

Mukhsin menjelaskan, agenda acara terdiri dari perkenalan seluruh yang hadir, pemberian sovenir kepada perwakilan angkatan pertama, doa bersama, permainan hingga pembagian bingkisan kepada semua yang hadir.

Kemudian dilanjutkan diskusi bersama akan kelanjutan kedepannya dari forum silaturrahmi itu, dengan harapan forum dimaksud mempunyai dampak positif bagi seluruh anggota dan keluarganya.

“Forum Silaturrahmi ini sangat terbuka bagi seluruh alumni serta disepakati apa yang akan dilakukan akan diambil secara musyawarah mufakat,” tambah Mukhsin.

Adapun inisiator acara ini masing masing Hendra Tarigan ( Angkatan ’89 ), Adriansyah, M. Erfi Tanjung, Andikalaya, Surya Atmaja ( Angkatan ’90 ) serta di dukung M.S. Sembiring ( Angkatan 1982 ) sebagai angkatan pertama.

Acara yang berlangsung meriah, penuh keakraban dan kekeluargaan itu, terlaksana berkat dukungan dari para donatur. Terlihat, para alumni saling bersalaman, bercengkrama dan canda tawa mengenang masa masa duduk di bangkus sekolahnya. (AVID)

Komentar