Berita. Sidikkasus.co.id.
Agam sumbar – Menghindari aktivitas perayaan malam tahun baru masehi, masyarakat Kecamatan Baso, Kabupaten Agam, Provinsi Sumatera Barat, isi kegiatan dengan tausiyah, Kamis (31/12/2020) malam.
Pj Camat Baso, Surya Wendri mengatakan, tausiyah ini digelar di enam rumah ibadah baik masjid maupun mushala yang ada di Kecamatan Baso, dengan waktu pelaksanaan ba’da Isya.
Ia menjelaskan, keenam masjid ini yaitu Masjid Ruhama Jorong Kampeh, Nagari Simarasok. Mushala Kotorapak Jorong Baso, Nagari Tabek Panjang dan Masjid Baiturahman Tabek Panjang.
Kemudian Mushala Sungai Ririak Tabek Panjang, Masjid Al Jihad Koto baru dan Masjid Al Ihsan Jorong Mancuang, Nagari Padang Tarok.
“Tausiyah ini digelar bukan untuk peringatan pergantian tahun masehi, tapi mencegah terjadinya aktivitas yang tidak bermanfaat di tengah masyarakat,” kata Surya Wendri.
Dikatakannya, pelaksanaan tausiyah ini juga tindaklanjut dari imbauan Bupati Agam, tentang pergantian tahun baru masehi di daerah itu.
“Dalam imbauan itu masyarakat diminta tidak merayakannya, tapi diisi dengan muhasabah,” sebutnya.
(Anto)
Komentar