DPC Laskar Anti Korupsi Indonesia(LAKI)Kabupaten Melawi Soroti Kinerja PLN Ulp Nanga Pinoh

MELAWI – JKN.
Jumain wakil Ketua DPC(LAKI) Kabupaten Melawi mengkeritisi kinerja PT.PLN Ulp Nanga Pinoh Kabupaten melawi.
Pasalnya ada titik jaringan Tegangan Rendah (JTR)yang menggunakan kayu sebagai tiang. Itukan sangat tidak masuk diakal jika perusahaan yang notabene BUMN melayani konsumen sangat memperihatinkan.

Jumain menjelaskan…inikan sangat membahayakan apalagi posisinya dijalur jalan Nasional tepatnya di wilayah Desa Semadin Lengkong Kecamatan Nanga Pinoh.

Berdasarkan investigasi langsung dilapangan tiang tiang tersebut sudah banyak yang tidak wajar apalagi menggunakan kayu mentah. Kita sangat mengkhawatirkan jika tiang tersebut tumbang di tengah jalan dan ada kabel yang bocor itukan sangat berbahaya bagi masyatakat pengguna jalan,ucapnya.

Kembali jumain memaparkan temuan di Desa Melamot Bersatu dan Dusun Batu Lintang Kecamatan Nanga Pinoh Kabupaten Melawi,kita merasa perihatin atas keluhan masyarakat di situ, yang mana mereka sudah puluhan tahun menanti adanya penerangan PLN bahkan di tahun 2017-2018 jaringan sudah masuk Kedesa tersebut dan warga sudah banyak yang memasang intilatir namun sampai berita ini ditayangkan belum juga bisa dinyalakan.

Jumain selaku wakil ketua dpc laki kabupaten melawi minta kepada pihak PT.PLN ULP Nanga Pinoh agar segera mengatasi dua persoalan yang sekarang sedang terjadi.
Yang pertama:mengatasi tiang JTR di desa Semadin Lengkong yang saat ini menggunakan tiang dari kayu…dan yang kedua mencari solusi tentang penyambungan arus di Desa Melamot Bersatu dan Dusun Batu Lintang tegasnya.(Sofyan Maulana)

Komentar