Berita Sidikkasus.co.id
LUMAJANG – Disperindag Kabupaten Lumajang Jawa timur ( Jatim ) raih juara dua dalam lomba inovasi pasar. Tak tanggung tanggung, kejuaran yang diraih itu di level tingkat nasional.
Hal itu disampaikan oleh Kepala Dinas Perdagangan Kabupaten Lumajang, Hairil Diani, saat ditemui Sidikkasus.co.id di ruang kerjanya, Selasa siang ( 15/12 ).
Menurutnya, lomba tersebut diadakan oleh kementrian dalam negeri dengan adanya new normal, dengan demikian diharapkan bisa mengedukasi masyarakat ketika melakukan aktifitas jual beli di pasar.
” Dalam lomba inovasi pasar kemarin, kami melakukan pembuatan Vidio di pasar klojen dengan durasi maksimal dua menit. Dalam Vidio tersebut berisi tentang aktivitas jual beli dengan menggunakan protokol kesehatan covid 19, kami Disperindag kabupaten Lumajang berhasil menjadi juara 2,” terang kepala dinas perdagangan kabupaten Lumajang, Hairil.
Karena berhasil menjadi juara dua dalam lomba tersebut, Disperindag kabupaten Lumajang nantinya akan terus melakukan inovasi dalam meningkatkan fasilitas dan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga ketertiban dan kesehatan dengan tetap menggunakan protokol kesehatan. “terutama dalam kedisiplinan menggunakan masker”, tegasnya.
Lanjutnya, dengan demikian, diharapkan bisa memutus mata rantai penyebaran covid 19 di Lumajang.
Kami menghimbau kepada seluruh masyarakat yang melakukan aktifitas jual beli di pasar, “untuk tetap menggunakan masker, jaga jarak dan meningkatkan kesadaran dalam menerapkan protokol kesehatan,” harap Hairil. ( Riaman )
Reporter : Biro Lumajang
Komentar