Diduga Kuat Ke-2 Desa di Taliabu Terlibat Tawuran, Polsek Talbar Saat Dikonfirmasi Tak Ada Tanggapan

Berita Sidikkasus.co.id

TALIABU, – Dua kelompok pemuda Desa Maluli dan Desa Tabona, Kecamatan Taliabu Selatan, Kabupaten Pulau Taliabu, diduga terlibat tawuran. Kejadian itu terjadi pada Selasa, 3 Mei 2022, sekira pukul 14.00 Waktu Indonesia timur ( Wit) kemarin.

Kejadian tersebut awalnya sejumlah pemuda-pemudi Desa Maluli mengadakan peknik di tepi Sungai Kabuta yang terletak di perbatasan antara Desa Tabona dan Desa Maluli, tiba-tiba saja, sekelompok pemuda dari Desa Tabona langsung menyerang mereka katanya.

“Kita sementara peknik dan saat itu mau makan, tiba-tiba pemuda dari Desa Tabona menyerang kami katanya. Dan kami juga buat perlawanan balik, akhirnya terjadi tawuran,” kata Amilun, salah satu warga Desa Maluli kepada wartawan disana.

Amilun bilang, pemuda Desa Maluli tidak ada masaalah dengan Desa Tabona. Kejadian seperti ini sering terjadi sejak di tahun-tahun Kemarin.

“Sebab. setiap momen lebaran, mereka dari pemuda Desa Tabona diduga datang bikin kacau di Desa Maluli. Kami merasa terganggu. Karena setiap kami buat peknik, selalu saja diganggu oleh mereka,” katanya.

Informasi yang di himpun oleh media dilokasi ada tiga orang pemuda asal Desa pencado mengalami luka.

Kepala Desa Maluli Kecamatan Taliabu Selatan Lasafi, saat dikonfirmasi oleh media Sidikkasus.co.id, berulang – ulang kali, tapi nomor iPhone nya tidak aktif atau tidak dapat dihubungi.

Hingga berita ditayangkan, pihak keamanan dalam hal ini Babinkamtimas dan Babinsa setempat masih melakukan mediasi antara kedua pihak.

Selanjutnya. Media ini, saat masih melakukan konfirmasi dengan Pihak Kepolisian Negara Republik Indonesia melalui Sektor Taliabu Barat Kabupaten Pulau Taliabu Provinsi Maluku Utara melalui Bpk Kapolsek IPTU Muhammad Abduh Agerya Steely, S.T.K., S.I.K., via pesan Watshapp, sekira pukul 17.21 sampai dengan pukul 19.39 Wit, Tapi belum menanggapinya.

( Jek/Red)

Komentar