Berita Sidikkasus.co.id
Probolinggo – Rabu (6/1) siang, Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kota Probolinggo Aminah Hadi Zainal Abidin menerima kunjungan dari Ketua Bhayangkari Cabang Probolinggo Kota Nyanyu Kamala Yanasari Jauhari, di rumah dinas wali kota. Pertemuan ini untuk menyampaikan sebuah buku dari Dekranasda pusat.
Buku bercover merah berjumlah 68 halaman yang dikemas begitu elegan itu berjudul “Pesona Baju Adat Pengantin Indonesia”. “Jadi setiap wilayah akan mendapatkan buku ini dari Dekranasda pusat. Isinya tentang seluruh baju adat pengantin yang ada di Indonesia. Semua ketua Dekranasda di wilayah mendapat 5 buku. Buku ini terbit per tahun 2021,” kata Nyanyu Kamala Yanasari Jauhari.
Istri Kapolres Probolinggo Kota AKBP Raden Muhamad Jauhari ini menyatakan, semoga dengan adanya buku ini semua bisa tahu berbagai macam budaya, baju adat serta jenis pakaian adat pengantin yang ada di Indonesia.
“Ke depan semoga kita semakin menambah ilmu dan wawasan untuk mengetahui budaya kita. Tetap bersatu dalam NKRI harga mati. Jangan sampai terpecah belah karena Indonesia punya beragam budaya,” jelas Nyanyu, yang tiba di rumah dinas sekitar pukul 10.30.
Sementara itu, Ketua Dekranasda Kota Probolinggo Aminah Hadi mengaku takjub dengan buku yang telah dibuat oleh Dekranasda pusat itu. Menurutnya, berbagai pesan dalam buku tersebut. “Salah satunya, yang berhubungan dengan Dekranasda adalah pengrajin IKM (Industri Kecil Menengah), yaitu pengrajin aksesoris dan persewaan baju adat bisa menjadikan buku ini sebagai pedoman atau panduan,” ujarnya.
Selain itu, lanjut Aminah Hadi, buku “Pesona Baju Adat Pengantin Indonesia” juga bisa menambah wawasan akan kekayaan warisan budaya dan kearifan lokal di setiap provinsi di Indonesia.
“Di buku ini juga detail. Sungguh luar biasa. Pesan lain yang dapat dipetik dari buku ini adalah semangat Bhineka Tunggal Ika dan rasa nasionalisme. Tentunya, kami siap mendistribusikan buku ini untuk anggota Dekranasda di Kota Probolinggo,” terang istri Wali Kota Habib Hadi Zainal Abidin. (Yuli)
Komentar