Berita Sidikkasus.co.id
BOGOR -:Brigjen TNI Achmad Fauzi S.I.P.,M.M. hari ini meresmikan Prasarana Barak Siaga Pam VVIP Korem 061/Sk di Jl.Lebak Sempur Bogor Tengah Kota Bogor. Hadir pada kegiatan tersebut yaitu Kasrem, para Kasirem 061/Sk, Aspemkesra Kota Bogor, Dandim 0606/Kota Bogor, Dandenpom, Kepala Bapedda Kota Bogor, Lurah sem pur, Jum’at (3/12).
Danrem yang berkesempatan menyampaikan sambutannya , bahwa selain melaksanakan tugas pembinaan teritorial, TNI juga mempunyai tugas pokok pelaksanaan Pam
VVIP, yang mana PAM VVIP Korem 061/Sk memiliki peran penting dalam mengamankan Presiden beserta keluarganya, yang saat ini tinggal di dalam Istana Bogor. Dan Setelah diresmikannya Barak Siaga PAM VVIP Korem 061/Sk ini, Korem 061/Sk melanjutkan pembangunan Prasarana Barak Siaga ini agar lebih layak di gunakan oleh Prajurit, yang di tujukan
untuk para Prajurit yang terlibat dalam PAM VVIP agar lebih siap dalam menjalankan tugasnya karena relatif dekat dengan istana.
Berkenaan dengan peresmian pembangunan Prasarana Barak Siaga PAM VVIP Korem 061/Sk ini, Danrem mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak terkait, terutama kepada Pemerintah Daerah Kota Bogor atas dukungannya.
Dengan selesainya pembangunan Prasarana Barak Siaga ini diharapkan semoga dapat bermanfaat dan
dapat di gunakan dengan sebaik-baiknya, tambah Danrem.
” Sebelum saya akhiri sambutan ini, saya
menghimbau kepada Anggota sekalian, mari kita jaga dan kita rawat bersama-sama keberadaan serta kebersihan Barak Siaga PAM VVIP ini agar
tetap terpelihara dan nyaman di gunakan dalam mendukung tugas pokok PAM VVIP.” Pungkas Danrem.
Sumber: Penrem 061/Sk
Pewarta: Dian
Komentar