Dandim 0820/ Letkol Arh Arif Budi Cahyono Probolinggo Duduk Bersama Ngopi Bareng Media

Berita Sidikkasus.co.id

Probolinggo – Sebagai pilar ke 4 demokrasi, Pers pada hakekatnya berfungsi sebagai alat kontrol sosial dalam dunia demokrasi. Eksistensinya memang bukan di dalam struktur pemerintahan, tetapi sumbangsih dan pengaruhnya dalam dinamika kehidupan berbangsa dan bernegara sangat signifikan.

Dandim 0820/Probolinggo Letkol Arh Arif Budi Cahyono menggelar silaturahim ngopi bareng dengan insan media yang ada di wilayah Probolinggo.

Pertemuan silaturahim ini berlangsung Cafe yang berlokasi di jalan Panglima Sudirman Kecamatan Kanigaran Kota Probolinggo Jumat (25/2/2022).

Dalam kegiatan silaturahim tersebut dikemas dengan ngopi bersama sembari berbincang-bincang. Pada pertemuan tersebut, Dandim mengajak para wartawan untuk terus
menjaga dan meningkatkan sinergitas antara TNI dengan insan media.

Letkol Arh Arip Budi Cahyono juga mengucapkan terimakasih kepada para wartawan di Probolinggo yang telah senantiasa mendukung segala program kemanunggalan TNI terhadap masyarakat.

Alhamdulillah, selama ini banyak kegiatan kita yang didukung oleh wartawan, ini harus terus berlanjut dan ditingkatkan,” terang Letkol Arh Arif Budi Cahyono

Pewarta; Yul

Komentar