Berita Sidikkasus.co.id
BANYUWANGI – Babinsa Koramil 0825-16/Glenmore- Banyuwangi, Sertu Mohamat Yasin dan Serda Moh Fausi melatih Peraturan Baris Berbaris (PBB) terhadap pelajar SMP Negeri 3 Glenmore, Jum’at (13/9/2024).
Kegiatan tersebut dilaksanakan dilapangan, pelatihan PBB yang diberikan dalam rangka peningkatan kemampuan siswa – siswi serta menanamkan disiplin dan karakter sejak dini sehingga lahir generasi bangsa yang berkualitas.
Menurut Sertu Mohamat Yasin,”Dengan latihan PBB ini diharapkan akan tertanam jiwa kedisiplinan pada siswa-siswi SMPN 3 Glenmore sejak dini. Adapun hal itu merupakan kunci keberhasilan dalam meraih cita cita yg di dambakan, salah satunya disiplin bisa dalam bentuk disiplin waktu dan disiplin belajar.
Serda Moh Fausi mengatakan,” Kegiatan latihan PBB yang diikuti putra dan putri di mana untuk bertujuan agar para siswa dan siswi mampu melaksanakan perintah aba – aba dari pelatih sehingga memiliki displin yang bagus.
Lebih lanjut “Pelaksanaan latihan kegiatan PBB dasar, seperti gerakan diantaranya seperti sikap sempurna yang benar, sikap istirahat di tempat, dan PBB lainya,” katanya.
Bapak Drs. Nimo selaku waka Kesiswaan Ia berharap,” Dengan upaya yang dilakukan tersebut, para generasi penerus bangsa akan semakin solid dan tangguh. Tertanam jiwa disiplin yang kuat sejak dini,”Harapannya.
(Jhoen SDK)
Komentar