Berita Sidikkasus.co.id
LUMAJANG – Tim Div Propam Mabes Polri melaksanakan Kunjungan Kerja ke Jajaran, tepatnya di Polres Lumajang pada hari Sabtu (26/12/2020) Pukul 15.00 Wib. Kegiatan tersebut dalam rangka pengecekan pelaksanaan Ops Lilin Semeru 2020.
Saat kegiatan itu, Tim Div Propam Mabes Polri dipimpin oleh Kombes Pol Jamaluddin Farti, S.I.K., M.Hum (Pamen Roprovos DivPropam Polri) sekira pukul 15.00 Wib tiba di Pospam operasi Lilin semeru 2020 di Wonorejo, dan disambut oleh Kompol Hendry Soelistiawan, S.E. (Waka Ops Res), AKP Amar Hadi Susilo, S.I.P (Kabagops), Iptu Nurkamim (Kapospam), Ipda Rusdiq (Kasipropam) dan Ipda Loni (Padal) beserta seluruh petugas Pospam.
Kombes Pol Jamaluddin Farti, S.I.K, M. Hum mengatakan, bahwa kegiatan kunker yang dilaksankan itu untuk mengecek kesiapan dan kedisiplinan anggota dalam pelaksanaan tugas Ops Lilin Semeru 2020, kata dia, anggota harus memberikan pelayanan masyarakat sesuai dengan SOP.
“Pospam Wonorejo sudah cukup baik dalam memberikan pengamanan selama Nataru 2020, serta sarana dan prasarana penunjang sudah baik,” kata Kombes Pol Jamaluddin Farti, S.I.K, M. Hum.
Kombes Pol Jamaluddin Farti menekankan arahan Kapolri, bahwa selain antisipasi kriminalitas dan kamseltibcarlantas selama Natal 2020 dan Tahun Baru 2021, Operasi Lilin Semeru 2020 juga bertujuan untuk menegakkan protokol kesehatan, “agar tidak ada klaster baru penyebaran COVID-19 selama perayaan Natal 2020 dan Tahun baru 2021, antisipasi kerumunan, petugas secara persuasif dan humanis terus mengingatkan masyarakat untuk mentaati protokol kesehatan,” tegasnya ( Ria/End ).
Reporter : Biro Lumajang
Komentar