Berita Sidikkasus.co.id
Agam – Camat Matur Kab.Agam Prov.Sumatera Barat, Edo Aipa Pratama, kepada para media, via ponsel, Jumat (7/8/2020). Bahwa sebagai kepala wilayah kecamatan yang punya objek wisata yang dicintai pengunjung, rasa inisiatifnya cujup tinggi, karena sebanyak 69 karyawan objek wisata Puncak Lawang Kecamatan Matur, Kabupaten Agam jalani test swab yang dilakukan oleh petugas puskesmas setempat.
“Sementara waktu, kita lakukan pengambilan swab bagi karyawan Puncak Lawang setelah ini objek wisata lainnya, menunggu koordinasi dari Dinkes atau Satgas dulu,” ujar .Camat mengatakan, pengambilan swab tersebut merupakan salah satu cara untuk memutus rantai penyebaran covid-19 dan memberi kenyamanan kepada wisatawan Puncak Lawang, karena Puncak Lawang merupakan destinasi wisata yang cukup ramai dikunjungi.
“Kita berikan keyakinan kepada pengunjung, bahwa pariwisata di Puncak Lawang aman dan bebas corona,” jelasnya.
Meskipun Kecamatan Matur berada pada zona hijau namun kewaspadaan harus tetap dilakukan secara bersama-sama.
Camat menerangkan, apabila dari tes tersebut ditemukan positif corona, selanjutnya akan diambil tindakan oleh Puskesmas Matur untuk kemudian menjalani karantina mandiri atau dirawat ke rumah sakit.
“Mudah-mudahan hasilnya negatif semua,” harapnya.
Kepada pelaku usaha lainnya, ia juga mengingatkan agar selalu mematuhi anjuran pemerintah dan lakukan aturan protokol kesehatan, agar terhindar dari penularan covid-19. Humas.
Reporter : Anto
Komentar