Cairan Kimia Jatuh berceceran di sepanjang ruas jalan Basuki rahmat, warga mengeluh

Berita Sidikkasus.co.id

Situbondo – Pagi hari ini sepanjang jalan basuki rahmat beberapa warga mengeluhkan cairan kimia yang berceceran di ruas jalan,yang mengakibatkan jalan licin dan Bau yang tak Sedap. Senin , 24, Agustus 2020

Akibat tumpahan cairan kimia ini sangat mengganggu pengguna jalan raya baik pejalan kaki , pengendara ,maupun pedagang kios sepanjang jalan basuki rahmat.

Kabiro Sidik kasus situbondo datang ke lokasi tersebut , entah dari mana cairan kimia atau pemilik cairan kimia yang mana sampai saat ini belum ada pihak yang bertanggung jawab dan menimbulkan bau yang menyengat di sepanjang ruas jalan basuki rahmat.

Salah satu warga yang tak mau disebut namanya mengatakan” tadi pagi salah satu truck dari arah barat membawa cairan kimia tersebut dan jatuh berceceran hingga membanjiri di jalan ruas basuki rahmat”ujarnya.

“Kenapa sampai sekarang ini pihak yang punya cairan kimia ini tidak bertanggung jawab ,karena sempet beberapa pengendara terpeleset jatuh akibat cairan tersebut”.ungkapnya.

“Bukan hanya itu juga, akibat jatuhnya ceceran cairan ini mengakibatkan bau yang tak sedap dan mengakibatkan banyaknya pedagang dan kios kios mengeluh dengan baunya yang mengganggu pernafasan”.imbuhnya.

“Saya mengaharap pihak yang punya bahan cairan kimia tersebut bisa bertanggung jawab dan juga pihak pemerintah bisa menelusuri cairan tersebut yang mana menimbulkan bau yang menyengat”. Pinta warga yang gak mau disebut namanya.

(Amin)

Komentar