Buktikan Bali Aman Dikunjungi, Polda Bali Laksanakan Lomba Menembak

Bali, JKN – Berbagai kegiatan dilaksanakan Polda Bali dalam membuktikan bahwa Bali aman dikunjungi, salah satunya melaksanakan kejuaraan menembak Commissioner Of Bali Police Super Match 2018, bertempat di Lapangan Tembak Pecatu Bhayangkara Shooting Range, Badung. 25/8.

Kombes Pol. Hengky Widjaja, S.I.K., M.Si selaku Wakil Ketua pelaksanaan lomba menembak menyampaikan kegiatan yang akan berlangsung selama 2 hari, dari tanggal 24 s/d 26 Agustus 2018 ini tidak hanya diikuti oleh petembak dari Indonesia saja. namun juga diikuti oleh negara tetangga diantaranya Thailand, Philipine, Singapore dan dari Malaysia.

Lomba menembak ini dilaksanakan bertujuan untuk menunjukkan kepada dunia, sekaligus mempromosikan pariwisata Indonesia khususnya Bali. “Bahwa Bali aman dikujungi.” Tegas Kombes Pol. Hengky Widjaja, yang kesehariannya selaku Kabid Humas di Polda Bali.

Lomba menembak Commissioner Of Bali Police Super Match 2018 dibuka oleh Kapolda Bali Irjen Pol. Dr. Petrus R. Golose. Yang dalam sambutannya menekankan kepada panitia penyelenggara, agar bersungguh-sungguh dan bertanggung jawab atas jalannya perlombaan baik keselamatan maupun putusan perlombaan sehingga seluruh perlombaan berjalan dengan aman dan lancar.

Irjen Pol. Dr. Petrus R. Golose juga menyampaikan kepada seluruh peserta menembak, selamat datang di pulau Bali. saya harap selain melaksanakan perlombaan para atlet juga dapat menikmati keindahan alam pulau dewata. “The Island Of God, The Island Of Tolerance And The Island Of Love.” Ucap orang nomor satu di Polda Bali ini.

Disampaikan juga kepada seluruh peserta lomba menembak agar dalam melaksanakan perlombaan untuk selalu mengutamakan keselamatan, junjung tinggi sportivitas dan tetap semangat mencintai olahraga menembak. Jadikan olah raga menembak sebagai prestasi yang mengharumkan nama baik di tingkat nasional dan internasional.

Kegiatan lomba menembak Commissioner Of Bali Police Super Match 2018 di buka, diawali dengan tembakan yang dilakukan oleh Kapolda Bali ke sasaran tembak yang sudah disiapkan oleh panitia.(Kt.Sutarya)

Komentar