Buah Jeruk di jadikan Pupuk Cair

Berita : Jejakkasusnews.co.id

Cluring ~ Membuat pupuk organik cair dari limbah buah-buahan terutama jeruk yang mudah didapat dari petani jeruk setempat pada umumnya pembuatan pupuk organik cair dilakukan dengan memanfaatkan barang organik bekas yang sudah tidak terpakai sebagai bahan bakunya.Dan tehkniknya semua hampir sama,cuman yang membedakan adalah bahan bahan pembuatnya. Sabtu (21/9/2019).

Biasanya buah-buahan yang busuk kita buang begitu saja ternyata limbah buah jeruk bisa diolah jadi pupuk cair yang bermanfaat bagi tumbuhan dan tanaman
Karena tidak berbahaya bagi tanaman juga tidak mengandung bahan kimia.

Camat Cluring Yopy Bayu Irawan M.Si mengatakan Program yang sedang dikembangkan saat ini yaitu membuat pupuk organik dari buah jeruk busuk.dalam pembuatan pupuk organik cair dengan bahan dasar jeruk busuk,air kelapa, gula merah, dan bahan campuran, lalu di fermentasi.

Semua kulit buah buahan sebenarnya dapat digunakan sebagai bahanya,akan tetapi kali ini saya menggunakan kulit dari buah jeruk sebagai bahan Pupuk organik cair juga dapat digunakan untuk merangsang pertumbuhan daun,menghasilkan buah,biji atau umbi.

Setelah adanya pupuk organik cair diolah dari buah jeruk busuk, diharapkan masyarakat tidak ketergantungan dengan pupuk kimia yang tidak bagus untuk kesehatan jadi diharapkan gunakan pupuk organik cair itu untuk tanaman dan tumbuhan, apalagi cara mengolahnya sangat gampang dan biayanya pun murah,Pungkasnya.

(IKHSAN/YATI)

Komentar