Berita sidikkasus.co.id
Sintang – Komandan Korem (Danrem) 121/Abw Brigjen TNI Purnomosidi, S.I.P., M.A.P., M.Han., melakukan kunjungan kerja ke satuan Balak Aju jajaran Korem 121/Abw, Sintang, Kalimantan Barat, Kamis (06/03/2025).
Kunjungan ini bertujuan untuk melihat secara langsung kondisi satuan Balak Aju di wilayah Korem 121/Abw sekaligus sebagai perkenalan Danrem 121/Abw kepada anggota jajaran.
Danrem 121/Abw pada kesempatan ini didampingi oleh Kasiren Korem 121/Abw Kolonel ARM Herman Sudharmanto., S.Sos., M.H.I., Kasipers Kasrem 121/Abw Kolonel Kav Jacob Janes Patty, S.I.P., serta Kasiops Kasrem 121/Abw Letkol Inf Jumadal Aulia.
Dalam kunjungannya, Brigjen TNI Purnomosidi, S.I.P., M.A.P., M.Han., menegaskan pentingnya kerja sama untuk menjalankan tugas pokok dengan baik.
Danrem 121/Abw juga mengingatkan prajurit untuk menjaga hubungan baik dengan masyarakat. Ia meminta agar setiap permasalahan diselesaikan secara persuasif, menghindari adanya perselisihan apalagi kontak fisik, guna menjaga citra positif TNI di tengah masyarakat.
Lebih lanjut, ia mengingatkan jajarannya untuk menjauhi perilaku instan seperti judi online, pinjaman online, dan narkoba. “Hati-hati dengan modus-modus yang bisa menghancurkan karier dan kehidupan. Bekerjalah dengan baik dan harus banyak bersyukur dengan apa yang telah dimiliki, karena masih banyak masyarakat yg ingin mengabdi di instansi TNI oleh karena itu jaga dan berdinas lah dengan baik . Jangan mengambil langkah yang dapat merugikan diri sendiri dan satuan,” tambahnya.
Kunjungan kerja merupakan wujud kepedulian Brigjen TNI Purnomosidi, S.I.P., M.A.P., M.Han., untuk memastikan kesiapan, kinerja dan kedisiplinan satuan Balak Aju di wilayah Korem 121/Abw, sekaligus membangun sinergi dengan seluruh anggotanya.
Pewarta kepala perwakilan media sidikkasus.co.id.kalbar.
A,Rezaly,s
Komentar