Brigjen Pol Waris Agono Resmi Menjabat Kapolda Maluku Utara

Berita Sidikkasus.co.id

Maluku Utara | Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mengganti sejumlah Jabatan dalam mutasi dan rotasi terbaru di jajaran Polri, termasuk di Polda Maluku Utara dan jajaran. Mutasi ini tertuang dalam surat keputusan ST/488/III/KEP./2025 tanggal 12-03-2025, di mana Kapolri mengganti Kapolda Maluku Utara Irjen Pol Midi Siswoko dengan Komandan Pasukan Pelopor Korbrimob Polri, Brigjen Pol Waris Agono.

Brigjen Waris Agono sebelumnya menjabat Komandan Pasukan Pelopor, pada tahun 2020 lalu sempat menjabat sebagai Wakapolda Sulawesi Tenggara. Sementara, Irjen Pol Midi Siswoko diangkat dalam jabatan barunya sebagai Gubernur Akademi Kepolisian (Akpol) Lemdiklat Polri.

Tak hanya Kapolda Maluku Utara yang diganti, Kapolri juga merotasi sejumlah jabatan dalam jajaran Polda Malut. Hal ini berdasarkan ST/489/III/KEP./2025 tanggal 12-03-2025, di mana Kapolri mengganti posisi Kapolres Taliabu AKBP Totok Handoyo dengan AKBP Adnan Wahyu dari Kasubdit Kamsel Ditlantas Polda Malut. Sementara, AKBP Totok diangkat dalam jabatan baru sebagai Kapolres Bengkulu Tengah.

Kemudian, Kabagwatpes Biro SDM Polda Malut, AKBP Agung Adhitya Pranata, diangkat dalam jabatan baru sebagai Kapolres Musi Rawas Polda Sumatera Selatan. Sedangkan Wadirsamapta Polda Malut, AKBP Agung Reza Pratidina diangkat dalam jabatan baru sebagai auditor kepolisian madya tingkat III Itwasum Polri.

Selain itu, Kapolri juga melakukan pergantian terhadap Kapolresta Tidore Kombes Pol Yury Nurhidayat. Yury diangkat dalam jabatan baru sebagai Widyaiswara kepolisian madya tingkat II Sespimmen Sespim Lemdiklat Polri. Sedangkan posisi yang ditinggalkan diisi oleh AKBP Heru Budiharto yang sebelumnya menjabat Kasubbagpamkol Yanma Polri.

Demikian juga jabatan Karo Ops Polda Malut juga berganti dari Kombes Pol Monang Maradu Zonir Simanjuntak ke
AKBP Teguh Kariyadi yang saat ini menjabat Kasubbaglatpraops Baginlatops Robinops Sops Polri. Monang diangkat dalam jabatan baru sebagai analis kebijakan madya bidang Dalops Stamaops Polri (dalam rangka sekolah).

Begitu juga jabatan Kabid Propam Polda Malut dari Kombes Pol Hery Purnomo ke AKBP Indra Pramana yang saat ini menjabat Irbid Itwasda Polda Sulut. Hery diangkat dalam jabatan baru sebagai Kabid Propam Polda Kalimantan Selatan (Kalsel).

Kabidkum Polda Malut, AKBP Yudi Rumantoro diangkat dalam jabatan baru sebagai Kabidkum Polda Sumbar. Sementara AKBP Taufik Irpan Awaluddin sebagai penggantinya. Kasubdit III Ditreskrimsus Polda Malut, AKBP Budhi Suriawardhana, diangkat dalam jabatan baru sebagai Kapolres Maluku Barat Daya.

Kapolres Ternate, AKBP Niko Irawan, diangkat dalam jabatan baru sebagai Waka SPN Polda Kalsel. Sementara penggantinya adalah AKBP Anita Ratna Yulianto yang saat ini menjabat Kasubdit IV Ditreskrimum Polda Malut. Selanjutnya, Wadir Reskrimsus Polda Malut AKBP Dr Gede Suyasa dimutasikan sebagai Pamen Bareskrim Polri (penugasan pada BNN). (Red/Jak)

Komentar