Berita Sidik Kasus.co.id
Glagah – Babinsa Koramil 0825/03 Glagah Sertu Gangsar. M melaksanakan giat tracing bersama Tim Tracer PKM Paspan dengan sasaran kontak erat pasien positif Lingkungan Sukorojo Kelurahan Banjarsari Kecamatan Glagah Kabupaten Banyuwangi, Senin 16/08/2021.
Kegiatan tersebut diharapkan dapat dengan cepat menganalisa pasien baru yang terpapar covid-19 dan membatasi ruang gerak sehingga dapat memutus penyebarannya di daerah tersebut.
“Dengan adanya pendampingan dari pihak TNI dan Polri diharapkan giat tracing berjalan lancar dan masyarakat kooperatif dan mendukung giat tersebut” ujar Gangsar.
Hasil dari giat tersebut, terdapat 3 kontak erat yang bergejala selanjutnya akan dilakukan swab antigen di PKM Paspan.
Edi/Indah
Komentar