Berita Sidikkasus.co.id
Labuha, – Sosialisasi Bahaya Covid 19 di Aula kantor desa Gane Dalam, Kecamatan Gane Barat Selatan oleh dr. Risna bersama Tim Kesehatan dari Puskesmas Saketa,dengan ada nya sosialisasi Serma Idris Usman Bersama Babinkamtibmas Brigpol Stevi melakukan pendampingan untuk tim kesehatan, (21/05/2021),
Sosialisasi bahaya Covid 19 menghadirkan Camat Gane Barat Selatan Kasma Nurdin,S.Hut, dan kepala desa Gane dalam Risman,
Semua masyarakat Gane Barat Selatan wajib menggunakan masker saat bekerja di luar rumah untuk mencegah bahaya terpapar nya Covid 19, karena di gane Barat Selatan saya perhatikan banyak yang tidak menggunakan masker, berkerumun, seperti tidak ada bahaya yang mengintai kesehatan kita,
Mari kita lakukan prokes Covid 19 untuk kesehatan kita, anak anak kita dan untuk keluarga kita, jangan anggap remeh Covid 19,karena sampai sekarang belum ada obat yang paten untuk mengobati Covid 19.
Koordinasi, Komunikasi dan kerja sama antara dinas Kesehatan, Pemerintah Kecamatan, Koramil 1509-03/Saketa dan Polsek Saketa harus dikuatkan karena semua instansi di wilayah gane barat harus bersinergi karena tingkat keberhasilan ditentukan juga oleh Bagaimana kuatnya komunikasi antar Instansi ujur dr.Risna Saat melakukan Sosialisasi,
Serma Idris Usman pun setuju dengan apa yang dikemukakan oleh dr. Risna dan tim kesehatan, Kami selaku Aparat Kewilayahan bersama Aparat Penegak Hukum sangat mendukung apa yang dipaparkan oleh dokter Risna tadi. Tetapi alangkah lebih baik lagi jika Pemerintah Desa dan Masyarakat desa juga ikut proaktif dalam melakukan Prokes Covid 19,tanpa masyarakat yang taat Prokes, semua yang kita kerjakan akan mejadi percuma tanpa ada hasil.
Ditempat lain Danramil 1509-03/Saketa saat lakukan pendampingan Vaksinasi Purnawarman di saketa mengatakan kami sangat mengapresiasi kegiatan sosialisasi Covid 19 oleh tim kesehatan sangatlah bagus dan kami juga akan mendukung semua kegiatan yang akan dilakukan untuk pencegahan bahaya Covid 19 di wilayah Teritorial kami. Ujur kapten Arm Ariep Hamdi Mulya.
( Jek)
Komentar