Berita sidikkasus.co.id
JEMBER – Untuk menyikapi di musim penghujan warga dari Anggota Pokmas wisata Puger Jum’at sekitar pukul 06:00 Wib bergotong royong melakukan aksi bersih bersih lingkungan yang berada di timur jembatan Dusun Besini Desa Puger Kulon Kabupaten Jember 03/01/2020.
Sedikitnya ada sekitar 15 anggota yang di libatkan dalam aksi bersih bersih ini.Kegiatan yang merupakan bentuk kepeduliannya pokmas wisata puger terhadap lingkungan ini untuk mengantisipasi adanya banjir.karena tidak menuntut kemungkinan di musim penghujan ini dengan banyaknya rumput liar dan sampah yang ada di sekitaran saluran irigrasi bisa mengakibatkan aliran air di irigrasi tidak lancar yang dan bisa mengakibatkan banjir.
Menurut korlap kegiatan Pokmas wisata Edi Santuso: selain takut terjadi penyumbatan dan genangnya air yang ada di saluran irigrasi juga untuk menghindari adanya waba terjadinya penyakit seperti demam berdarah.
Sebab dengan banyaknya sampah dan rumput liar yang tumbuh dengan subur bisa berpotensi terjadinya sarang nyamuk yang dapat mengakibatkan timbulnya penyakit.
maka dari itu Edi mengajak semua warga untuk memulai hidup sehat dengan cara bersih bersih lingkungan, selain untuk mencegah terjadinya banjir juga mencegah adanya sarang nyamuk”tegasnya. (Yan/tri)
Komentar