Berita SidikKasus.co.id
Pangkalpinang –Jelang Natal dan Tahun Baru 2021 jajaran Polres Pangkalpinang melaksanakan kegiatan lat pra ops lilin menumbing yang dipimpin langsung Kapolres Pangkalpinang AKBP Tris Lesmana Zeviansyah, SH S.IK MH di aula Anton Soejarwo Polres Pangkalpinang, Sabtu 19/12/20.
Kegiatan Lat Pra Ops lilin menumbing 2020 dihadiri oleh Kabag ops Polres Pangkalpinang AKP Johan Wahyudi, SH Kasat Lantas AKP Dewi Rahmailis Munir, SH dan Kapolsek Jajaran serta Personil yang terlibat sprint pengamanan dan pelayanan Perayaan Natal dan Tahun Baru 2021.
Kapolres Pangkalpinang menjelaskan pada kegiatan Lat Pra Ops lilin menumbing 2020 Kepada personil yang terlibat pengamanan dan pelayanan natal dan tahun baru 2021 kedepankan pelayanan yang prima kepada masyarakat yang akan melaksanakan ibadah dan perayaan Natal sehingga umat nasrani dapat menjalankan ibadah dengan tenang dan aman. Dan pada perayaan tahun baru 2021 Kapolres Pangkalpinang menghimbau kepada masyarakat kota pangkal pinang agar patuhi peraturan pemerintah tidak melakukan perayaan tahun baru lebih baik dirumah saja bersama keluarga. Kepada masyarakat dilarang melakukan konvoi dan menyelenggarakan kegiatan yang menyebabkan kerumunan. Dilarang menggunakan narkoba, miras dan sesuatu yang memabukkan, tidak membeli dan bermain petasan, patuhi peraturan lalu lintas, dan patuhi protokol kesehatan dengan cara 4 M saat beraktivitas dan diluar rumah, Imbau Kapolres Pangkalpinang.
Kepada seluruh personil yang terlibat pengamanan dan pelayanan Natal dan tagum baru 2021 agar selalu mengedepankan protokol kesehatan, imbau masyarakat untuk patuhi protokol kesehatan dan kedepankan pelayanan yang humanis dan prima kepada masyarakat kota pangkalpinang.
Pewarta : Humas Polres Pangkalpinang
Editor : Ahmad Bustani
Komentar