Berita sidikkasus.co.id
Madiun – Bertempat di Hotel Sun Madiun (3/11) Agung Santoso selaku Ketua DPW Aspeparindo (Asosiasi Pengelola Parkir Indonesia) Jawa Timur melantik pengurus DPC Aspeparindo Madiun Raya yang di nahkodai Roby Rohmana.
Dalam sambutan didepan Muspida Kabupaten dan Kota Madiun, Agung Santoso menjelaskan keberadaan Aspeparindo di Kabupaten/Kota di Jawa Timur termasuk Madiun adalah sebagai mitra Pemerintah dan Swasta.
“Aspeparindo merupakan kumpulan para pengusaha pengelola jasa parkir, bagaimana tata kelola parkir dengan berbagai aspek yang muncul, maka Aspeparindo hadir menjawab tantangan tersebut,”ujarnya.
Oleh karena itu, dalam program Aspeparindo di struktur kepengurusan ada bidang pengelolaan SDM (jukir), bidang pengelolaan lahan parkir dan bidang pengembangan usaha.
Tiga bidang tersebut, lanjut Agung Santoso yang juga dikenal sebagai Ketua Media Online Indonesia Jawa Timur tersebut ada di setiap struktur kepengurusan DPC-DPC Aspeparindo di Jatim.
“Aspeparindo tidak mengambil lahan parkir yang telah di kelola, tapi Aspeparindo justru mengajak para pengelola parkir baik perorangan maupun berbadan hukum bagaimana melakukan pelayanan terbaik, mulai dari perfomance, melayani saat parkir, mengawasi hingga meninggalkan lokasi parkir para pemilik kendaraan bisa nyaman,”ujarnya.
Bahkan, lanjut Agung yang juga Ketua Inisiator DPW PUKAT (Pusat Kajian dan Advokasi Tanah) Jatim ini, Aspeparindo punya Badan Usaha Koperasi setiap daerah untuk memberikan layanan kebutuhan primer dan simpan pinjam, tentu harga sembako akan lebih murah karena bersubsidi. ” Dan jangan lupa kita akan bekerjasama dengan para dokter untuk pelayanan kesehatan gratis, para jukir itu kan kena panas, hujan, angin, debu maka tidak ada salahnya kita perhatikan dengan pengobatan gratis,”ujarnya.***
Komentar