Berita. Sidikkasus.co.id.
Agam – Ketua Harian Gugus Tugas Percepatan Penanganan (GTP2) Covid-19 Kabupaten Agam, Drs. Martias Wanto Dt. Maruhun menyebut, penularan virus korona masih terjadi di masyarakat Agam hingga kini.
Dimana sebanyak 18 warga di Kabupaten Agam Provinsi Sumatera Barar, kembali dilaporkan terkonfirmasi Covid-19, Minggu (27/9/2020). Penambahan itu menjadikan total warga terpapar Covid-19 di Agam sebanyak 564 orang.
“Berdasarkan informasi yang kami terima hari ini terjadi lagi penambahan kasus warga positif Covid-19 di Agam sebanyak 18 orang,” kata Drs. Martiaswanto Dt. Maruhun.
Secara persebaran, ada enam kecamatan yang mencatatkan penambahan kasus positif terbaru. 2 kasus di Tilatang Kamang dengan inisial warga IM (41) dan E (50). 2 kasus di Sungai Pua dengan inisial U (65) dan A (49).
Sedangkan di Kecamatan Lubuk Basung ada 2 penambahan kasus warga terkonfirmasi Covid-19, masing-masing berinisial SPM (55) dan ZE (30). Kemudian 1 kasus di Kecamatan IV Koto dengan inisial MA (65).
Penambahan cukup banyak hari ini berasal dari Kecamatan Ampek Angkek, yakni sebanyak 10 kasus, dengan inisial warga masing-masing MA (27), AF (29), ED (63), TE (56), W (42), AR (19). FR (19), ANA (31), DNA (19) dan L (53).
Sementara Kecamatan Kamang Magek mencatat 1 kasus tekonfirmasi, denga inisial AA (8).
“Dengan bertambah 18 kasus tersebut, maka total warga Agam yang terkonfirmasi Covid-18 hingga hari ini sebanyak 564 orang,” sebutnya.
Dihari yang sama, Drs. Martias Wanto Dt. Maruhun juga mengumumkan 11 pasien yang dinyatakan sembuh Covid-19. Kesebelas pasien tersebut meliputi delapan kecamatan.
Dirinci, 1 pasien asal Kecamatan Tanjung Raya inisial M (47), 3 pasien asal Kecamatan Baso inisial RN (36), DA (31), YP (25), dan 1 pasien asal kecamatan Palupuh inisial SWE (23) dinyatakan sembuh Covid-19.
Kemudian, pasien inisial Z (25) asal Kecamatan Sungai Pua, pasien inisial AJ (80) asal Kaman Magek, AR (19) dan S (53) asal Kecamatan IV Koto, AY (54) asal Palembayan dan B (40) asal Kecamatan Ampek Angkek juga dinyatakan sembuh Covid-19.
Dengan kabar kesembuhan itu sambungnya lagi, menandai jumlah total warga yang pulih dari Covid-19 di Agam sebanyak 265 orang dari 564 kasus yang terpantau.
Drs. Martias Wanto Dt. Maruhun juga memaparkan pasien yang masih dirawat saat ini sebanyak 289 orang dengan rincian, 34 dirawat di Rumah Sakit, 27 dikarantina, 228 orang isolasi mandiri.
Pihaknya juga terus mengajak masyarakat untuk selalu menjaga kesehatan dan disiplin mematuhi semua protokol kesehatan yang telah ditetapkan oleh pemerintah.
“Tetap jaga protokol kesehatan, pakai masker saat beraktivitas, sering cuci tangan pakai sabun dan jaga jarak. Kita berharap pandemi ini cepat berlalu,” ujarnya.hms.
(Anto)
Komentar