Mahasiswa KKN USU R20 Bantu Sosialisasi Penekakkan Prokes Di Kel. Titi Papan

Berita Sidikkasus.co.id

MEDAN – Dalam menjalankan program Kuliah Kerja Nyata (KKN), kelompok mahasiswa USU R20 bersama Kelurahan Titi Papan, melakukan sosialisasi penegakkan protokol kesehatan (Prokes) Covid 19 kepada masyarakat.

Ketua Kelompok mahasiswa KKN USU R20, Muhammad Ramadhan Putra kepada wartawan, Senin (26/07/2021) mengatakan, sosialisasi Prokes Covid 19 itu, mereka lakukan selama 5 hari secara tatap muka atau luar jaringan (luring).

“Kami kelompok mahasiswa R20 yang melakukan KKN di kelurahan ini, menjalankan sejumlah program seperti bidang pengajaran pada anak SMPN 42 Titi Papan, Sosialisasi Pencegahan Covid 19, Gerakan Mencuci Tangan, serta kebersihan lingkungan, ” jelasnya.

Dalam kesempatan itu, Ramadhan atas nama kelompok KKN R20, menyampaikan rasa terimakasihnya kepada pihak kelurahan, pihak sekolah SMP 42 dan seluruh warga Titi Papan, khususnya lingkungan 1 yang telah mendukung mereka melakukan program pengabdian dalam bentuk kuliah kerja nyata. (AViD)

Komentar