44 Orang Prajurit Dari YONIF 763/SBA Berangkat Ke Wamesa

Berita Sidikkasus.co.id

BINTUNI – Demi mensukseskan Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke- 111 Tahun Anggaran (TA) 2021 KODIM 1806/Teluk Bintuni memberangkatkan 44 Prajurit dari Batalyon Infanteri (Yonif) 763/Sanetia Buerama Amor Brigif 26/GP Kodam XVIII/Kasuari menuju Kampung Idoor , Distrik Wamesa, Minggu (13/6/2021)

Komandan Kodim 1806/Teluk Bintuni, Letkol INF.Kadek Abriawan,SIP melalui Pasi Ops Letda INF Rio Teguh Wibowo menjelaskan, 44 orang prajurit dari Yonif 763 ini adalah gelombang pertama.

” Keberangkatan mereka kesana untuk mengemban tugas untuk membangun rumah penduduk, pembangunan jalan serta pemasangan jaringan air bersih untuk masyarakat setempat, melalui program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke- 111 yang dilaksanakan Kodim 1806/Teluk Bintuni,” jelasnya.

Pasi Ops menambahkan, Nanti akan ada gelombang kedua yang berangkat menyusul,” kata Letda Teguh.

Puluhan prajurit ini berangkat menggunakan tiga perahu, perjalanan menyusuri perairan teluk dan sungai selama empat jam menuju Kampung Idoor Distrik Wamesa. Kata Letda Teguh, mereka akan mengemban tugas selama satu bulan, sesuai masa penyelesaian program TMMD.

Pasi Teroterial Kodim 1806/Teluk Bintuni, Letda INF Jasman saat berada di tempat yang sama juga memberikan keterangan kepada wartawan, ada dua sasaran tugas yang akan diselesaikan prajurit Yonif 763/SBA ini. Sasaran fisik dan non fisik.

Lebih jelas, Letda Jasman menguraikan sasaran tugas yang akan di emban oleh pasukan Yonif 763/SB tersebut.

Untuk sasaran fisik, adalah pembangunan rumah konstruksi kayu tipe 36 sebanyak 8 unit, kemudian menimbun jalan perkampungan sepanjang 375 meter dan instalasi pipa air bersih sepanjang 1.900 meter.

 

Penimbunan jalan dan instalasi jaringan air bersih, ditujukan untuk kepentingan masyarakat secara umum. Sedangkan untuk 8 unit rumah, dibangun untuk penduduk secara pribadi.

“Kita juga akan menyelesaikan sasaran over prestasi berupa pengecatan gedung sekolah dan ruang kelas. Ini di luar program TMMD,” jelas Letda Jasman.

Sedangkan sasaran non fisik, prajurit TNI yang dikirim ke Wamesa ini akan melakukan penyuluhan kesehatan, pendidikan, sosial serta sosialisasi wawasan kebangsaan kepada masyarakat setempat. (Ser)

Caption: Dokumentasi Pemberangkatan 44 orang prajurit dari YONIF 763/SBA ke Distik Wamesa , Kabupaten Teluk Bintuni di pelabuhan Delta Bintuni, Minggu (13/6/2021)

Komentar