Kunjungan Kerja Pangdam XVI/Pattimura Ke Kabupaten Halmahera Selatan

Berita Sidikkasus.co.id

LABUHA, – Pangdam XVI/Pattimura Mayjen TNI Jeffrey A. Rahawarin dan Rombongan tiba di Bandara Oesman Sadik, disambut Langsung Oleh Dandim 1509/Labuha, Bersama Bupati H. Usman Sadik, dan Unsur Forkopimda Halsel,serta melaksanakan Tradisional Injak Tanah Atau lebih dikenal Tijak Lecak dari Kesultanan Bacan, (8/6/2021)

Pangdam XVI/Pattimura Mayjen TNI Jeffrey A. Rahawarin dan rombongan melanjutkan perjalanan menuju perkantoran Pemerintah Daerah Kabupaten Halmahera Selatan. Untuk melakukan silaturahmi dan Ramah Tamah Dengan Bupati Halmahera Selatan H. Usman sidik. Dengan Mementum Peringatan Hari Ulang Tahun Kabupaten Halsel Ke 18 tahun,

Bupati H.Usman Sidik mengatakan kunjungan kerja Pangdam XVI/Pattimura merupakan kunjungan Perdana di masa Jabatan Saya menjadi Bupati, suatu Kehormatan atas kunjungan bapak Pangdam XVI/Pattimura, selamat datang dibumi Saruma,

Di kesempatan sama Pangdam XVI/Pattimura memberikan sambutan dan sekaligus mengenalkan diri bersama Rombongan, Kunjungan di wilayah Halsel untuk mengecek Objek Vital yang berada di Maluku Utara Khususnya Di wilayah Kabupaten Halmahera Selatan. Pungkas Mayjen TNI Jeffrey A. Rahawarin.

Setelah Sambutan Pangdam XVI/Pattimura Memberikan Cinderamata kepada Bupati Halmahera Selatan dan sebaliknya Bapak Bupati Halsel H. Usman Sidik Pun memberikan Cinderamata Berupa Cincin Batu Bacan yang merupakan Ikon Dari Kabupaten Halmahera Selatan.

( Jek/Redaksi)

Komentar