Proyek Penunjang Jalan Dijalan Provinsi ‘Ambrol’

Berita Sidikkasus.co.id

LUMAJANG – Proyek Penunjang Jalan di jalan provinsi yang berada di dusun Magersari desa Tekung kabupaten Lumajang Jawa timur (Jatim) ambrol.

Pasalnya, proyek tersebut digarap sekira satu tahun yang lalu, namun saat ini sudah Ambrol.

“Saya lupa, tapi kayaknya itu di garap pada tahun 2020 yang lalu, tapi sudah ambrol,” ucap salah satu warga Tekung, yang namanya tidak mau di online kan, dengan alasan keselamatan.

Seharusnya, lanjut ia, bangunan itu yang bagus, kan sayang kalau seperti ini, belum lama sudah ambrol.

“Dulu saat masih baru saja juga sudah sempat dilakukan penambalan, Sekarang malah ambrol,” katanya, sembari mengusap mukanya.

Sementara itu, pihak pengawas jalan provinsi, Atim saat dihubungi sidikkasus.co.id melalui sambungan satelitnya, Jum’at (28/05/2021), hanya terdengar nada bahwa telepon sudah tersambung.

Pantauan sidikkasus.co.id di lokasi, bahwa penunjang jalan yang dikerjakan sekira tahun 2020 itu ambrol. Ambrolnya sekira 1. 1/2 meteran. Dan kalau tidak segera dibenahi, akan bertambah lebar ambrolnya. (Ria)

Reporter: Biro Lumajang

 

Komentar