Bupati Piet Kasihiw Apresiasi Kegiatan Rakercab PDI Perjuangan

Ketgam. Sambutan Bupati Teluk Bintuni Ir.Petrus Kasihiw,MT di bacakan oleh Staf Ahli Bupati Derek Asmuruf SE MM dalam kegiatan Rakercab DPC PDI Perjuangan Kabupaten Teluk Bintuni, Bintuni (26/5/2021)

 

Berita Sidikkasus.co.id

BINTUNI – Bupati Kabupaten Teluk Bintuni Ir.Petrus Kasihiw, MT memberikan apresiasi kepada Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kabupaten Teluk Bintuni yang melaksanakan Rapat Kerja Cabang (Rakercab) di aula Evano Glacilia Awarepi Bintuni Timur, pada Rabu (26/05/2021).

Bupati dalam sambutannya yang di bacakan oleh staf ahli Bupati Derek Asmuruf .SE. MM, mengatakan, Sesuai Pidato Ketua Umum Partai PDIP, Ibu Megawati Sukarno Putri, yang mengatakan agar Para Kader PDIP
selalu membangun Konsolidasi serta memperkuat Kepemimpinan Partai, sehingga dapat memenangkan Pemilu 2024, Baik Pilkada, Pileg maupun Pilpres.

” Jika kita tidak Solit kita pasti akan kalah, tetapi jika kita solid kita akan kalah, pertarungan Politik dari Awal tentu tidak mudah, tetapi perjalanan yang kita telah lampaui membuktikan bahwa kita bisa Surveve, Selama kita solit kita dapat mengatasi kesulitan- kesulitan, ” Ujarnya.

Selain itu Ir. Sukarno Presiden Pertama, pernah berbesan ” Jangan Sekali – kali melupakan Sejarah, sebuah Filosofi indah yang selalu menggugah Rasa kebatinan kita, untuk senantiasa menghormati buah karya dan perjuangan para Pendahulu”

Bupati juga mengatakan, sebuah pertanyaan filosofis bagi kita semua, dalam menyambut hari lahirnya pancasila pada 1 juni, menuntut suatu konsekuensi idiologis yang harus di emban oleh kita semua sebagai kader partai, segala keputusan dan kebijakan politik yang di produksi melalui partai PDI perjuangan, sudah seharusnya bersumber pada jiwa dan semangat nilai – nilai Pancasila.

” Kesalahan dalam keputusan politik tidak hanya berdampak bagi Pribadi dan Keluarga, tetapi juga pada kehidupan seluruh rakyat, oleh karna itu keputusan politik harus berpedoman pada keadilan dan kesejahteraan Sosial bagi seluruh rakyat Indonesia,” Ujarnya. (Ser)

Komentar