Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XXXIX Kodim 0825/Banyuwangi Laksanakan Vaksinasi Covid-19

 

Berita Sidikkasus.co.id.

Banyuwangi. ~ Persit adalah wanita tangguh yang selalu setia menemani tugas suami atau (TNI) dimanapun bertugas, tidak menutup kemungkinan meskipun seorang istri anggota TNI bisa tertular virus Corona untuk mencegah hal itu Kodim 0825/ Banyuwangi memfasilitasi kegiatan vaksinasi sinovak tahap I yang bertempat di Aula Outdoor Jenderal Besar TNI Abdul Haris Nasution. Selasa (20/04/2021).

Vaksinator dilaksanakan dari tim Polkes 05.09.21 Banyuwangi yang di pimpin Peltu Muslih.

Kegiatan ini dilaksanakan untuk menambah daya imun atau sistem kekebalan tubuh Persit supaya terhindar dari virus covid-19.

Kesiapan pengurus Persit sebelum melaksanakan vaksinasi harus menjaga kesehatan dengan baik sehingga apabila divaksin memenuhi kriteria dan tidak terjadi reaksi yang tidak diinginkan.

“Ada beberapa tahapan yang harus dilalui sebelum divaksin, seperti mengisi data diri, dicek suhu tubuh, screening, dan sebagainya. Setelah itu, penerima vaksin diharuskan istirahat selama 30 menit setelah disuntik vaksin,” ujar Muslih, saat meninjau lokasi pelaksanaan vaksinasi.

Diungkapkan Ketua Persit Ny. Ainul Yuli Eko Purwanto, S.I.P, dengan vaksinasi ini para anggota Persit bisa lebih sehat mengingat tugas Persit yang selalu mendampingi para suami dimanapun saat bertugas tidak sedikit Persit Kodim 0825/Banyuwangi yang bekerja yang selalu berhubungan dengan masyarakat,”tutur wanita asal Nganjuk.

“Dengan vaksin kedua kekebalan tubuh semakin meningkat, pelaksanaan tugas pun meningkat. Diperkirakan hari ini sebanyak 16 orang menjalani vaksinasi tahap satu ini.

Ditempat berbeda Ny. Sabar Wiyono mengingatkan, meski telah divaksinasi tahap kedua, kepada seluruh anggota Persit agar tetap disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan,”ucapnya.

Ny. Supriyanto menyampaikan Saya berpesan kepada para semua Persit untuk selalu menjaga kesehatan. Jangan lupa meluangkan waktu untuk olahraga, minum vitamin, makan-makanan yang bergizi dan berdoa kepada Allah SWT. ***

Solikin/ Pendim 0825.

Komentar