TIMMD 110 Kodim 1510/Sula Bersama Warga Laksanakan Pekerjaan Talud di Desa Waiboga dan Sama

Berita Sidikkasus.co.id

KEPSUL, – TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 110 tahun 2021 kodim 1510/Sula.

Dari Anggota Kodim 1510/Sula 2 SST di hari yang ke 2 bersama warga masyarakat desa Waiboga sebanyak 60 Orang ikut turun membantu melaksanakan pekerjaan pembuatan Talud dan pengangkatan material ke Lokasi pekerjaan pembangunan Talud pada hari Rabu 3 Maret 2021 bertempat di Desa Waiboga Kecamatan Sulabesi Tengah

Pekerjaan dimaksimalkan karena mengingat terbatasnya waktu dan demi tercapainya program kerja 1510/Sula.

Dalam TMMD 110 sasaran Fisik pembangunan pembuatan Talud kurang lebih 250 meter didesa walboga serta pembuatan MCK dan Bak air ini harus terus dikerjakan mulai dari sekarang inilah yang disebut pra TIMMD, “dirilis Kpt Abd Malik Fudji melalui telpon via SMS Washapp pada media Rabu 3/3/2021.

Selanjutnya Anggota Kodim 1 SST dan di bantu 50 orang masyarakat Desa Sama, Kecamatan sulabesi timur, Kabupaten kepulauan sula (kepsul) untuk pembuatan Bak Air dan MCK.

Kasdam juga menyampaikan bahwa ada 150 orang personil itu dibagi dua tim, tim pertama di desa waiboga kecamatan sulabesi tengah sebanyak 120 orang dan tim kedua di desa Sama kecamatan sulabesi timur sebanyak 50 orang.

Sementara itu, untuk TIMMD reguler ke 110 ini diputuskan di desa waiboga, sementara untuk desa waiboga kita membangun talud se panjang 150 meter dan Desa sama kita membangun Baik air serta MCK. tutupnya. ( Jek)

Komentar