UPT Puskesmas Bahomotefe Kabupaten Morowali Melaksanaan Vaksinasi Covid-19 Tahap Kedua

Berita Sidikkasus.co.id

Morowali – Pelaksanaan Vaksinasi Covid-19 tahap kedua di wilayah kerja UPT Puskesmas Bahomotefe dilaksanakan pada hari Kamis (18/02/2021).

Sebelumnya vaksinasi tahap pertama sudah dilaksanakan 2 minggu yang lalu. Pelayanan Vaksinasi Covid-19 berpusat di Puskesmas Plus Bahomotefe, maka tahap kedua ini pun masih dilaksanakan ditempat yang sama. Sasaran pelaksanaan vaksinasi Covid-19 tahap kedua ini masih sama yaitu seluruh tenaga kesehatan (nakes) di wilayah UPT Puskesmas Bahomotefe. “Ada 71 sasaran nakes yang akan di vaksinasi tetapi hanya 45 orang yang melaksanakan vaksinasi, sisanya menunggu kesehatan membaik karena berdasarkan hasil pemeriksaan/skrining Dokter ada indikasi penyakit lain termasuk Ibu hamil sehingga tidak memenuhi standar kesehatan, kemudian Camat Bungku Timur beserta seluruh jajaran Pegawai Kecamatan juga melaksanakan vaksinasi di Puskesmas Bahomotefe” Tutur Kepala UPT Puskesmas Plus Bahomotefe (Hartia, S.KM) kepada media.

Meskipun ini sudah tahap kedua, alur pelayanannya pun masih sama. Nakes penerima vaksinasi kedua ini pun masih harus melalui pemeriksaan ketat sebelum dinyatakan siap dan diperbolehkan menerima vaksinasi. Hartia, S.KM selaku Kepala UPT Puskesmas tetap mendampingi pelaksanaan vaksinasi kedua ini.

Setelah menyelesaikan vaksinasi tahap kedua terhadap nakes, selanjutnya adalah pelaksanaan vaksinasi kepada masyarakat umum termasuk tenaga pendidikan. Namun belum bisa dipastikan kapan waktu tepatnya. Hanya perkiraan akan mulai dilaksanakan di bulan Maret akhir atau bahkan awal April.

Peliput : Hamlan. Dj

Komentar