Tegakkan Prokes Covid-19, Anggota Koramil 1510/Sula Korem 152/Babullah Gelar Operasi Masker Di Pasar Wayo Taliabu

Berita Sidikkasus.co.id

BOBONG, – Anggota Koramil 02 / Bobong Kodim 1510/Sula Korem 152/Babullah Kabupaten Pulau Taliabu ( Pul-Tab) Maluku Utara melaksanakan gelar Operasi Protokol Kesehatan (Operasi Masker) lokasi di Pasar Rakyat Desa Wayo Kecamatan Taliabu barat pada hari Kamis tanggal 4 Februari 2021.

Gelar tersebut gunanya penanganan Covid-19, melaksanakan Gelar Operasi masker yang sudah berulang kali ini, dilaksanakan di lokasi Pasar Desa Wayo Kecamatan Taliabu barat Kabupaten Pulau Taliabu.” ungkap Kapten Czi Edwin Efendy Unawekla Selaku Koramil Bobong melalui via SMS Washappnya pada Media Sidikkasus, kamis (4/2/2021), pagi tadi.

 

Patroli tersebut merupakan penegakan disiplin dalam meningkatkan kesadaran dan kepatuhan masyarakat dalam menerapkan protokol kesehatan sebagai upaya pencegahan Covid-19.

Dikatakan, Kapten Czi Edwin Efendy Unawekla bahwa salah satunya yang sangat penting untuk ditegakkan yaitu bagi masyarakat khususnya penjual ataupun pengunjung tentang pemakaian masker, tidak hanya dibawa saja atau didagu, namun diharapkan dalam pemakaian masker yang benar sesuai yang dianjurkan oleh pemerintah yaitu dengan menutup hidung sampai kedagu,” jelasnya. ( Jek)

Komentar