Puluhan Truk Sampah Parkir Depan Pemkab Jember,Angaran BBM Bulan Januari Khawatir Tidak Cair

Berita:sidikkasus.co.id

Jember – Puluhan truk pengangkut sampah dari tempat pembuangan sementara ( TPS )ke tempat pembuangan akhir (TPA ) milik Pemkab Jember parkir berjajar di depan Kantor Pemkab Jember, Senin (04/01/2021).

Jauhar Hariyanto, salah satu sopir truk pengangkut sampah mengaku jika aksi parkir truk sampah karena kekhawatiran para sopir terhadap anggaran Bahan Bakar Minyak (BBM) bulan Januari 2021 yang belum jelas.

“Aksi parkir truk pengangkut sampah di depan Pemkab ini atas inisiatif teman – teman sopir truk. Mengingat, bulan kemarin (November dan Desember – red), anggaran BBM truk sampah tersendat, jadi kita khawatir bulan Januari juga akan tersendat, untuk itu kita meminta kepastian,” ungkap Jauhar di Kantor Dinas Kebersihan Lingkungan Hidup (DKLH) Kabupaten Jember, Senin (04/01/2021).

Kata dia ” untuk membiayai BBM yang tersendat bulan lalu, sopir truk dan tukang gerobak sampah melakukan urunan. “Tukang gerobak sampah perumahan merasa risih jika sampahnya menumpuk di lokasinya,” jelasnya.

“Kita hanya menunggu kabar sampai kapan BBM akan cair. Teman – teman siap mengangkut sampah lagi jika ada informasi kejelasan anggaran BBM,” tutupnya

Sementara Kabid Kebersihan dan Pengelolaan Sampah Kantor DKLH Kabupaten Jember, Adrian Supriatna Sapnadi SP mengaku tidak bisa mencegah para sopir truk pengangkut sampah karena ketiadaan anggaran operasional BBM pengangkut sampah. “Kita juga sudah berkoordinasi dengan kepala dinas, namun hingga saat ini belum ada kepastian terkait operasional BBM pengangkut sampah,” tuturnya.

“Kami mohon maaf ke masyarakat karena ada kendala masalah pengangkutan sampah. Kami berharap masyarakat tetap membuang sampah pada tempatnya, atau masyarakat bisa membuang ke Tempat Pembuangan Akhir (TPA) sampah yang sudah pemerintah sediakan,” himbaunya

Adrian juga mengaku tidak ingin kejadian sopir truk pengangkut sampah parkir di depan Kantor Pemkab Jember, dan ia sudah berupaya mencegah. “Berhubung tidak ada kepastian jaminan kapan BBM turun atau terkait APBD, untuk itu kami tidak bisa menetapkan target kapan truk pengangkut sampah beroperasi lagi. “Saya berharap truk pengangkut sampah segera beroperasi lagi,” pungkasnya, di halaman Kantor DKLH Kabupaten Jember. (Herman).

Komentar