Jelang HUT Brimob ke 75, Batalyon B Pelopor Bekerjasama dengan PMI Laksanakan Kegiatan Donor Darah

Berita sidikkasus.co.id

POLDA ACEH – Satbrimobda Aceh Sejumlah 95 kantong darah berhasil dikumpulkan dalam kegiatan donor darah yang dilaksanakan oleh jajaran Batalyon B Pelopor Satbrimob Polda Aceh bekerja sama dengan PMI Lhokseumawe, Rabu (04/11/2020). Kegiatan donor darah ini dilaksanakan dalam rangka Hari Ulang Tahun Brimob ke 75 yang diperingati setiap tahun pada tanggal 14 November. Selain itu juga untuk menambah stok darah di Kota Lhokseumawe yang selama ini minim akibat jarang diadakan kegiatan donor darah selama mewabah Covid-19.

“Giat ini merupakan agenda menjelang HUT Brimob ke 75 yang dilaksanakan secara serentak di seluruh jajaran Satbrimob Polda Aceh, untuk jajaran Batalyon B Pelopor dilaksanakan di Mako Batalyon B di Lhokseumawe. Kegiatan ini merupakan misi kemanusiaan untuk memenuhi stok darah di PMI Lhokseumawe yang mengalami kekurangan persediaan darah, sedangkan masyarakat saat ini sangat membutuhkan darah,” jelas Danyon-B Pelopor AKBP Ahmad Yani.

Kegiatan donor di Mako Batalyon-B Pelopor Lhokseumawe, diikuti Komandan Batalyon B Pelopor AKBP. Ahmad Yani, Wadanyon B Pelopor AKP. Rubby Nanda, S.H. S.IK. M.H, Pasiops Batalyon B Pelopor Iptu Zulfikar, S.H, Danki-1 B Pelopor Iptu M. Nafis Luthfy, S.H, Danki 3 B Pelopor Iptu. M. Yhsan Satianul Asba dan Wadanki 4 B Pelopor Ipda Asmawardi serta personil Batalyon B Pelopor dan ibu-ibu Bhayangkari juga ikut melaksanakan donor darah.

Lebih lanjut dijelaskan, “kegiatan donor darah ini tetap berpedoman pada protokol kesehatan yang berlaku dan memperhatikan penerapan social/physical distancing dalam mencegah dan meminimalisir penyebaran Covid- 19,” tambah Danyon-B Pelopor AKBP Ahmad Yani.

“Semoga kegiatan yang telah dilaksanakan ini dapat membantu PMI Kota Lhokseumawe dalam memenuhi stok darah untuk membantu masyarakat
di Kota Lhokseumawe.” Tutup AKBP.Ahmad Yani. (*)

 

Komentar