Berita. Sidikkasus.co.id.
Agam – Bupati Agam, Provinsi Sumatera Barat, Dr. H. Indra Catri, Dt, Malako Nan Putiah, meninjau lokasi kebakaran di Madrasah Tarbiyah Islamiyah (MTI) Kapau, Nagari Kapau, Kecamatan Tilatang Kamang, Kamis (24/9/2020).
Bupati Agam, Dr. H. Indra Catri, Dt. Malako Nan Putiah, didampingi, Kepala Dinas Sosial Agam, Rahmi Artati, Kepala DPMN Agam, Teddy Marta, Kalak BPBD Agam, Lutfi, Camat Tilatang Kamang dan lainnya.
Bupati langsung menuju ke lokasi kebakaran, yang menghanguskan bangunan bertingkat Asrama Putra MTI Kapau, yang terdiri dari 10 petak ruangan.
Usai melihat kondisi 10 ruangan asrama putra yang terbakar, bupati menginstruksikan OPD terkait untuk memeriksa kondisi bangunan tersebut.
“Kalau struktur bangunannya tidak bermasalah, maka bisa langsung diganti atapnya dan dicarikan lantainya. Namun jika strukturnya bermasalah, maka perlu pengecekan lebih lanjut,” ujarnya.
Usai dari TKP, Indra Catri beserta rombongan, menemui para korban yang saat ini sedang mengungsi di Asrama Putri MTI Kapau.
“Innalillahi wa inna ilaihi rajiun, atas nama pribadi dan Pemerintah Kabupaten Agam, turut berduka cita dan prihatin atas musibah kebakaran yang terjadi,” ucapnya.
Pada kesempatan itu, Bupati Agam menyerahkan bantuan berupa beras sebanyak 200 kilogram, telur sebanyak 300 butir, uang tunai sebesar Rp5 juta, selimut, kain sarung, tas, perlengkapan sekolah, bantuan sandang 5 paket, karpet 4 helai, paket kesehatan keluarga dan peralatan dapur masing-masing 5 paket, serta makanan siap saji dan tambahan gizi sebanyak 1 dus.
“Semoga bantuan ini dapat dimanfaatkan sebaik-baiknya, dan kepada pengurus MTI serta anak-anak, agar lebih tabah dan sabar menghadapi cobaan ini,” harapnya.hms.
(Anto)
Komentar