Berita. Sidikkasus.co.id.
Agam – Jajaran ASN Kecamatan Malalak Kab.Agam Provinsi Sumatera Barat, mengikuti upacara HUT ke-75 RI, di halaman kantor camat setempat, Senin (17/8/2020). Upacara dipimpin langsung oleh Camat Malalak Ricky Eka Putra dan teks Proklamasi dibacakan oleh anggota DPRD Agam Dapil V, Erdinal.
Tamu undangan dihadiri oleh unsur Forkopimca, para wali nagari dan tokoh masyarakat.
Camat Malalak Riky Eka Putra, mengatakan jumlah peserta upacara dibatasi. Menurutnya, hal itu mengingat pandemi Covid-19.
“HUT kali ini berbeda dari tahun sebelumnya,” tandasnya.
Menurutnya, semua peserta upacara menerapkan protokol kesehatan, seperti menggunakan masker, jaga jarak hingga mencuci tangan dengan air dan sabun.
“Kita tetap menerapkan protokol kesehatan sampai seluruh rangkaian upacara,” ujarnya.
Terkait pelaksanaan perlombaan yang digelar masyarakat dalam rangka memeriahkan 17 Agustus, camat mengimbau masyarakat agar tetap mematuhi protokol covid-19.
“Yang namanya lomba, pasti mengundang orang banyak. Tapi kita imbau masyarakat agar melaksanakannya secara sederhana saja dan tetap taati protokol covid-19,” pinta camat.humas.
(Anto)
Komentar