Berita sidikkasus.co.id
Borong Matim NTT – Lagi lagi Pemerintah Desa Haju Wangi, Kecamatan Lamba Leda, Manggarai Timur (Matim), Nusa Tenggara Timur (NTT), membagikan Bantuan Langsung Tunai (BLT) 10 persen dari 40 persen DD tahap III Bulan Juni tahun 2020, kepada 141 kk miskin.
Bantuan Langsung Tunai (BLT) itu, merupakan tindaklanjut atas Permendes (PDTT) No 6 tahun 2020 dan Peraturan Perubahan No 11 tahun 2020, dan Peraturan Mentri Keuangan No 40/ PMK.07/2020 dalam upaya penanganan Corona atau Covid-19.
“Abraham Sapa, selaku Kepala Desa Haju Wangi Lamba Leda melalui pesan WhatsApp miliknya, yang dikutip Sidikkasus, selasa 04/08/2020 pukul 06:50 wita, menyampaikan bahwa BLT tahap III Bulan Juni tahun 2020 sebesar 10 persen dari 40 persen DD tahun 2020 kepada 141 kk miskin telah disalurkan”. ujar pesannya.
Dan penyaluran BLT 10 persen dari 40 persen DD tahap III Bulan Juni atau tahap terakhir pada triwulan pertama di Desannya, pendistribusiannya telah terealisasi pada bulan Juni lalu. terang Kades dalam pesannya.
Lanjutnya lagi, Sedangkan, untuk triwulan kedua, terhitung mulai bulan Juli, Agustus dan September tahun 2020 , masing- masing kk penerima mendapatkan BLT DD sebesar Rp.300.000 per bulannya, dan itu masih dalam proses. jelas pesannya.
(richyjones)
Komentar