Berita. Sidikkasus.co.id.
Agam – Tim Reaksi Cepat Penanggulangan Bencana (TRC-PB) BPBD Agam melakukan pembersihan material longsor yang menimbun jalan akses Malereang Tabiang-Padang Barabah Putiah Jorong II Nagari Garagahan, Kecamatan Lubuk Basung, Kamis (30/7/2020).
Kalaksa BPBD Agam, melalui Kabid KL, Syafrizal menyebutkan, longsor ini terjadi di 6 titik, Rabu (29/7/2020) dini hari sekitar pukul 05.00 WIB, akibat hujan lebat yang mengguyur wilayah itu sejak beberapa hari lalu.
Dengan begitu, katanya, akses masyarakat Malereang Tabiang-Padang Barabah Putiah atau sebaliknya jadi terganggu.
“Jalan nagari itu tertimbun material longsor sepanjang 10 meter, dengan ketinggian 20 centimeter sampai 2 meter,” ujarnya.
Tim gabungan sudah mulai melakukan pembersihan dengan melibatkan BPBD, Satpol PP-Damkar, TNI, pemerintah kecamatan dan nagari serta warga setempat.
Dimana Pembersihan dilakukan secara bergotong royong dan kita berupaya hari ini jalan sudah dapat kembali dilewati, karena sebelumnya masyarakat sempat kesulitan untuk melalui jalan tersebut,” sebutnya.
Mengingat kondisi cuaca yang tidak dapat dipastikan, Syafrizal mengimbau masyarakat agar selalu waspada guna meminimalisir resiko apabila bencana datang.Amc
(Anto)
Komentar