Bupati Agam Kukuhkan Bamus Lawang Matur Prode 2020_2026

Berita Sidikkasus.co.id.

Agam _ Bupati agam provinsi sumatera Barat yang diwakili Camat matur, Edo Kukuhkan Bamus Nagari gari Lawang periode 2020-2026, di Kantor Nagari Lawang, Selasa (28/7/2020).

Edo menyebutkan, pengukuhan anggota Bamus Nagari Lawang periode 2020-2026, sebelumnya telah disepakati dalam musyawarah oleh semua pihak seperti unsur pemerintah, ninik mamak, alim ulama, cadiak pandai, bundo kanduang dan lainnya.

Menurutnya, pengukuhan ini dilaksanakan karena telah berakhirnya masa bakti anggota bamus yang lama periode 2014-2020, sehingga pengukuhan anggota Bamus untuk periode enam tahun ke depannya harus dilakukan.

“Peran Bamus sangat menentukan dalam kemajuan suatu nagari, maka kita minta selalu bersinergi dengan pemerintah nagari dan masyarakat, agar Lawang jadi lebih baik ke depannya,” ujarnya.

Selaku mitra wali nagari, Edo minta Bamus untuk menjaring aspirasi masyarakat dan diusulkan menjadi program, yang nantinya akan jadi bahan usulan dalam musrenbang baik tingkat kecamatan maupun kabupaten dan provinsi.

“Kita juga minta Bamus dapat memaksimalkan realisasi anggaran dana nagari dalam peningkatan perekonomian masyarakat,” harapnya.

Anggota Bamus Lawang yang dikukuhkan sebanyak 7 orang dari unsur ninik mamak Masrinal Dt Putiah Nan Tuo, alim ulama, Muhammad Abrar Rajo Bandaro dan Salman Imam Bandaro Sati, generasi muda, Yogi Fernando Rangkayo Jati, bundo kanduang, Risdawati Syamsuar, cadiak pandai, Harmen Dt Sinaro dan wakil perempuan, Rahmadhani.

“Kita berharap anggota Bamus ini dapat bekerja dengan maksimal untuk kepentingan masyarakat, serta mampu menyukseskan Lawang sebagai nagari percontohan adat baik, di Agam maupun Sumatera Barat” sebut Edo.

Pelantikan digelar dengan menerapkan protokol kesehatan untuk mengantisipasi potensi penyebaran Covid-19. Amc.
(Anto)

Komentar