Lantamal lV Gelar Penebaran BibitIkan Lele dan Nila Dukung Ketahanan Pangan

Berita sidikkasus.co.id

BINTAN – Dalam rangka mendukung program Pemerintah Daerah dalam hal Ketahanan Pangan, Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Lantamal) IV Tanjungpinang, menggelar acara penebaran bibit ikan lele dan ikan nila di lahan budidaya ikan seluas 3000 meter persegi milik Kopral Kepala (Kopka) Mus Cikwan Amran Desa Telaga Biru Gunung Lengkuas Bintan Timur Kepri,Selasa (21/72020).

Acara program spotmar TNI Angkatan laut tersebut diawali dengan sambutan dari Komandan Lantamal (Danlantamal) IV Tanjungpinang Laksamana Pertama TNI Indarto Budiarto, S.E., M.Han., kemudian dilanjutkan sambutan dari Bupati Bintan yang diwakili oleh Sekda Bupati Bintan Drs.Adi Prihantara,S.E.M.M.,

Sebelum acara penebaran ikan lele dan ikan nila, Kepala Dinas Perikanan Kabupaten dan Kelautan Kabupaten Bintan menyerahkan pakan ikan lele dan benih ikan lele dan ikan nila kepada Danlantamal IV lalu meyerahkan kepada Kopka Mus Cikwan Amran.

Dalam sambutannya Danlantamal IV mengatakan “Kegiatan budidaya ikan lele di wilayah kerja Lantamal IV tahun 2020 yang diselenggarakan pada hari ini merupakan salah satu perwujudan dari tugas TNI Angkatan Laut dalam upaya membantu pemerintah daerah dalam rangka meningkatkan kesejahteraan masyarakat, khususnya dalam bidang ketahanan pangan”, tuturnya.

Lebih jauh dikatakan “Untuk menjaga ketersediaan pangan bagi masyarakat ditengah pandemi covid-19 dan usaha pemerintah untuk memutus mata rantai penyebarannya, diperlukan kerja keras dan kesungguhan serta kesadaran semua pihak”, ujarnya.

Sambungnya Lantamal IV mendukung program pemerintah dalam hal ketahanan pangan dengan budidaya ikan lele dan nila sebagai alternatif pengganti lauk pauk, mengingat ikan merupakan salah satu komoditas yang cukup populer dimasyarakat yang kedepannya dapat memberikan prospek peningkatan ketahanan pangan bagi masyarakat di wilayah kerja Lantamal IV”, pungkasnya.

Hadir dalam kegiatan tersebut Para Pejabat Utama Lantamal IV, Para Kadis dan Kasatker Lantamal IV, Kaster Kasrem 033/WP diwakili, Kasiopsdirga Lanud RHF diwakili, Ketua Korcab IV DJA I Ny. Indarto Budiarto, Camat Bintan Timur, Lurah Gunung Lengkuas, Kapolsek Bintan Timur, Danramil 02 Bintan Timur, Prajurit dan Pns Lantamal IV Tanjungpinang serta pengurus Korcab IV DJA I. (@dispen_lantamal iv).

( Supardi )

Komentar