Personil Polres Melawi Gelar Aksi Sosial Donor Darah Sambut Hari Bhayangkara Ke – 74

Berita sidikkasus.co.id

MELAWI – Dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara Ke – 74 (1 Juli 2020), Polres Melawi menggelar kegiatan Bhakti Sosial (Baksos) berupa donor darah.

Kegiatan yang dilaksanakan selama 2 hari ini, Mulai tanggal 23-24 Juni 2020, Dilaksanakan di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kabupaten Melawi, Dengan melibatkan Personil Polres Melawi sebanyak 74 Personil sama dengan Hari Bhayangkara yang jatuh pada 1 Juli 2020.

Dalam aksi sosial ini dipimpin Kapolres Melawi AKBP Tris Supriadi, S.H., S.I.K., M.H, Wakapolres Melawi Kompol Agus Mulyana, S.E., M.M, Kabag Ops Kompol Dedy F. Siregar, S.I.P., M.A.P, Kabag Sumda AKP Sofyan, Para Pejabat Utama, Perwira, Anggota Polres Melawi serta ASN Polres Melawi dan Bhayangkari.

Kapolres Melawi AKBP Tris Supriadi, S.H., S.I.K., M.H melalui Kabag Sumda AKP Sofyan sebagai penggagas kegiatan donor darah menyampaikan “Aksi sosial ini dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara Ke – 74 (1 Juli 2020), Dulu dikenal dengan sebutan HUT Bhayangkara. Hal ini sekaligus untuk pemenuhan kebutuhan dan persediaan darah di PMI RSUD ini,” ungkapnya.

“Langkah ini sebagai bentuk kepedulian pada masyarakat yang membutuhkan, terlebih biasa terjadi kekosongan stok darah pada rumah sakit,” jelas AKP Sofyan.

“Aksi ini juga sebagai bentuk upaya nyata Polri dimasa pandemi Covid-19, akan pentingnya berbagi kepada orang lain yang membutukan darah dari pendonor,” terangnya.

“Semoga apa yang telah kita berikan, dapat bermanfaat bagi masyarakat yang membutuhkan,” harapnya.

Lebih jauh, AKP Sofyan menjelaskan Personil yang terlibat dalam kegiatan Bhakti Sosial donor darah tersebut telah melalui prosedur tes kesehatan (Rapid Test Covid-19) di Mapolres Melawi beberapa hari sebelumnya. Dan dalam kegiatan donor darah di RSUD Kabuapaten Melawi ini juga mengikuti protokol kesehatan dan Physical Distancing serta menggunakan masker.

Dalam kegiatan tersebut saat berlangsung donor darah, Direktur RSUD Kabupaten Melawi dr. Sien menyampaikan ucapan terima kasihnya atas aksi sosial yang digelar Polres Melawi dalam rangka mendukung ketersediaan stok darah di Rumah Sakit Umum Daerah Kabupaten Melawi.

Penulis : Oktavianus
Publis : Jumain

Komentar