Berita Sidikkasus.co.id
MELAWI – Minggu,31 mei 2020 wakil Bupati Melawi H.Dadi Sunarya mengingatkan kita tentang hari lahirnya Panca sila melalui akun Facebook nya.
Dengan singkat dikatakan,
Sejak tanggal 1 Maret 1945, pembentukan Badan Penyelidik Usaha Persiapan Kemerdekaan Indonesia sudah mengajukan pertanyaan penting tentang dasar Negara Indonesia.
Hal tersebut memicu upaya untuk merumuskan Pancasila sebagai dasar negara resmi.
Dimulai pada pidato tentang ‘lima dasar’ oleh Muhammad Yamin hingga pidato pada tanggal 1 Juni 1945 yang berisi tentang ‘Lahirnya Pancasila yang dilakukan oleh Sukarno. Pada 22 Juni 1945 Pancasila kemudian disusun sehingga menjadi Piagam Jakarta pada 22 Juni 1945.
H.Dadi Sunarya mengatakan Pancasila sebagai ideologi Negara dan juga sebagai simbol dari keberagaman bangsa Indonesia, dimana bangsa ini layak dihormati.
Mari kita pupuk kerukunan dimulai dari lingkungan terdekat dan dalam interaksi sosial selalu membawa semangat Pancasila.
Selamat Hari Lahir Pancasila 1 Juni 2020. Pancasila dalam tindakan melalui gotong royong menuju Indonesia maju ucapnya. (Jumain)
Komentar