Gotong Royong Pemuda Bersama Masyarakat Desa Salati Untuk Bangun Pasantren Darul Amanah Taliabu Barat Laut

Berita Sidikkasus.co.id

TALIABU – Pemuda Desa Salati Kecamatan Taliabu Barat Laut, Kabupaten Pulau Taliabu gotong royong bersama masyarakat membangun pasantren Darul Amanah, Kamis (14/05/2020)

Slamet, Pemuda di Desa Salati, mengungkapkan pembangunan Pasantren ini sebagai saran untuk meningkatkan kualitas pendidikan dan keimanan umat pada desanya, terkhusus pada generasi penerus yang nantinya bakal melanjutkan estafet perubahan.

Karena itu, lanjut slamet, pemuda juga punya peran penting dalam mengisi pembangunan, baik pembangunan kualitas intelektual maupun pembangunan dalam bektuk fusik seperti pasantren yang sementara dikerjakan progres pembangunannya.

Meski dalam suasana bulan suci ramadan, tetapi antusias pemuda tak luntur oleh hujan dan tak lekang oleh panas. Pemuda tetap semangat dalam bekerja.

“pemuda harus semangat dan punya jiwa sprit, karena apa yang kami buat hari merupakan jawaban atas pertanyaan bagaimana kita dan generasi kita kedepan” tegasnya.

Kepada awak media mepalui pesan Whatssapp 14/05/2020)

Ia juga berharapan, bahwa tradisi gotong royong tetap dijaga untuk mempererat tali silatuhrahmi di antara sesama khususnya pemuda.

” Pemuda desa salati berharap dengan adanya pesantren darul amanah, kita dapat mendorong nilai-nilai agama di wilayah kecamatan taliabu barat laut ” harapnya.

Untuk diketahui, tahapan pembangunan sampai saat ini Meshid dan Asrama.(*)

Komentar