Berita,Sidikkasus.co.id
Rokan Hulu – Satu unit jembatan Sei Munding yang menghubungkan antara Desa Muara Dilam dengan Kelurahan Kota Lama Kecamatan Kuntodarussalam Kabupaten Rokan Hulu, Propinsi Riau saat ini kondisinya sangat memprihatinkan sehinggga sulit dilalui oleh warga di dua desa tersebut.
Menurut Rudi A, warga desa tersebut kondisi seperti ini memang sudah berlangsung sejak banjir melanda beberapa waktu lalu, Namun hingga kini kelihatannya belum ada perhatian dari Pemerintah untuk segera memperbaiki atau membangun kembali jembatan tersebut agar dapat dengan dilalui baik kenderaan roda dua maupun roda empat.
Saat ini kondisinya sangat Parah terlihat Lobang Menganga menunggu maut, karna lantai dari kayunya sudah tidak ada lagi akibat diterjang Banjir, sebagian memang masih ada namun papannya sudah lapuk dan patah patah.” ujar Rudi Kepada Wartawan Rabu (22/4/2020)
“Beberapa papannya juga telah raib, sehingga membuat lantainya menjadi berlubang yang sangat membahayakan bagi warga yang melintas di jembatan tersebut termasuk anak sekolah
Sebelum memakan korban sejumlah warga di dua Desa tersebut meminta kepada Pemkab Rohul melalui Dinas PUPR untuk segera membangun jembatan tersebut agar mempermudah masyarakat disana dalam mengeluarkan dan memasarkan baik hasil pertanian maupun untuk mudah dilintasi masyarakat disana.
Sementara itu Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Kabupaten Rokan Hulu Anton ST, MT, Saat dikonfirmasi terkait rusaknya jembatan di Sei Munding tersebut via Selulernya mengatakan” Itu ada paket PL tahun ini , dan Pihaknya sudah
Menyampaikan kepada UPTD untuk Perbaikan sementara agar supaya jembatan itu bisa segera difungsikan ” Jelasnya (Robby bangun)
Komentar