Berita sidikkasus.co.id
SOFIFI – Diakhir Pendidikan Pembentukan Bintara Polri Tahun 2019/2020, Wakapolda Maluku Utara Kombes Pol. Lukas Akbar Abriari, S.IK., M.H, memberikan Pembekalan Kepada seluruh Siswa Diktuk BA SPN Polda Malut yang bertempat di SPN Polda Malut Sofifi, Jumat (28/2/2020).
Hadir dalam kegiatan tersebut Karo SDM Polda Malut, Ka SPN Polda Malut, Personel SPN Polda Malut dan Seluruh Siswa Diktuk BA Polri T.A 2019/2020. Pendidikan Pembentukan Bintara Polri yang Dilaksanakan Di SPN Polda Malut dilaksanakan selama 7 Bulan Terhitung Mulai tanggal 06 Agustus 2019 sampai 2 Maret 2020 dengan Jumlah Kuota didik 205 Orang.
Wakapolda Maluku Utara dalam Sambutannya menyampaikan kepada seluruh Siswa bahwasanya Pendidikan yang ditempuh selama 7 Bulan ini kurang beberapa hari lagi akan selesai dan Sejak Dilantik Menjadi Anggota Polri Jiwa Raga kalian Milik Negara.
“Kepada adik-adik, kalian telah berjuang dan dididik disini selama 7 bulan maka perjuangan kalian sebentar lagi akan berhasil yaitu dengan dilantiknya kalian menjadi seorang Bintara Polri dan nanti seletah dilantik segenap hidupmu akan kalian pertaruhkan untuk menjadi seorang anggota Polri dan jiwa ragamu milik Negara ini” Ucap Kombes Pol. Lukas Akbar Abriari.
Lanjut dia, dirinya berpesan kepada siswa untuk menghindari Pelanggan-pelanggaran setelah menjadi Anggota Polri yang dapat di PTDH, Contohnya Asusila, Lari dalam tugas Selama 30 Hari, Narkoba, Mabuk yang berlebihan dan masih banyak lagi pelanggaran yang dapat merugikan diri sendiri dan dapat berdampak kepada Institusi.
Mengakhiri Sambutannya dirinya juga Menyampaikan untuk Jumlah Personil Polda Maluku Utara masih kurang banyak bahkan kalian masuk pun masih kurang banyak akan tetapi tenaga kalian sangat di butuhkan, maka di tangan kalian juga kepolisian ini berada, tulang punggung kepolisian adalah kalian para Bintara, karena 80% Polri adalah Bintara sebagai ujung tombak Polri. (savi)
Komentar