Berita Sidikkasus.co.id
TALIABU – Polri Daerah Maluku Utara, Direktorat Kepolisian perairan dan udara(Polairud ) Markas unit Taliabu Yakni Aiptu M. Orsan Pora, bersama Kapolsek Taliabu AKP Said Aslan, BKO Kodim Persiapan pulau Taliabu, Kapten czi Edwin Evendy unawekla.
Kegiatan Penanaman bibit pohon mangrove di desa Meranti Jaya Kecamatan Taliabu barat, kabupaten pulau Taliabu, Maluku Utara telah mengadakan penanaman sekurangnya 600 bibit pohon mangrov secara serentak dalam kegiatan bertajuk “Polri Peduli Penghijauan Pantai dan Penguatan ekonomi masyarakat pantai”
“Kegiatan penanaman pohon ini dilokasi Desa Meranti jaya kecamatan Taliabu barat, Pulau Taliabu.” merupakan gerakan peduli lingkungan dengan tema ‘Polri Peduli Penghijauan’ yang merupakan Program langsung dari Kapolri,” kata Aiptu Orsa Pora. Jumat 21/01/2020 ,pukul 08.30 Wit sampai selesai.
Ia menambahkan tujuan dari kegiatan penanaman ini antara lain untuk penghijauan bumi, pemeliharaan ekosistem lingkungan untuk masa depan anak cucu.
Aiptu orsan Pora juga, mengatakan jenis tanaman dalam kegiatan penghijauan ini adalah pohon mangrov .”Totalnya ada 600 pohon bibit mangrove.
Ia menambahkan untuk lingkungan desa Meranti jaya ini ada sebanyak 600 bibit pohon yang ditanam disesuaikan dengan luas lahan setengah hektar.
“Kami mewakili dari Dir Polairud Polda Maluku Utara menyampaikan terimakasih kepada jajaran Dinas Pertanian ,Dinas kelautan dan perikanan, badan penanggulangan bencana daerah ( BPBD) ,Polsek Taliabu barat, BKO Kodim Persiapan pulau Taliabu & Badan lingkungan hidup ( BLH) serta semua pihak yang turut berpartisipasi dalam kegiatan penanaman pohon mangrov ini,” kata Aiptu Orsan pora.
Penanaman tersebut dilaksanakan dilokasi desa Meranti jaya kecamatan Taliabu barat dengan tanah seluas stengah hektar , tanam bibit pohon mangrov ini , dengan jarak 1 meter.
Kegiatan penanaman pohon ini dari program Kapolri ,mewakili dari Dir Polairud Polda Maluku Utara, tutupnya.
Reporter: Jak
Komentar